- Pengidap penyakit asam lambung tidak boleh asal mengonsumsi makanan.
- Sedikitnya, ada enam makanan yang baik dikonsumsi untuk pengidap asam lambung.
- Jahe dan pisang baik untuk dikonsumsi oleh pengidap asam lambung.
SKOR.id - Bagi pengidap penyakit asam lambung tentu tidak diperbolehkan untuk mengonsumsi makanan sembarangan.
Makan-makanan yang tidak boleh dikonsumsi oleh pengidap penyakit lambung adalah makanan peda, asam, atau kecut.
Buah-buahan masam, makanan tinggi lemak, dann coklat juga menjadi contoh makanan yang dapat memicu naiknya asam lambung.
Untuk itu bagi pengidap asam lambung wajib memerhatikan makanan yang akan dikonsumsi.
Baiknya, mengongsumsi makan-makanan sehat seperti yang dianjurkan dokter dan tidak membuat asal lambung naik.
Seperti dilansir dari halodoc, terdapat enam makanan sehat yang baik dikonsumsi oleh pengidap asam lambung:
1. Jahe
Tanaman rempah yang satu ini tidak hanya memberi kehangatan, tetapi juga dapat mengurangi risiko timbulnya gejala asam lambung.
Melansir dari Healthline, jahe memiliki kandungan antiinflamasi untuk mengatasi masalah pencernaan dan menjadi obat alami untuk penyakit asam lambung atau maag.
Kalian bisa mengonsumsi jahe dengan cara dipotong atau diparut, lalu diolah menjadi minuman hangat untuk meredakan gejala penyakit asam lambung.
2. Lidah Buaya
Kalau mendengar lidah buaya, pasti kamu membayangkan manfaatnya untuk kecantikan wajah.
Ternyata, manfaat lidah buaya juga memiliki khasiat sebagai penyembuh alami, salah satunya bagi penyakit asam lambung.
Lidah buaya bisa dikonsumsi dalam bentuk minuman maupun diubah menjadi cairan penggumpal atau pengental.
3. Pisang
Bagi orang yang memiliwi riwayat penyakit asam lambung juga dianjurkan untuk mengonsumsi pisang secara rutin.
Pisang memiliki kandungan pH sekitar 5,6 yang baik untuk menetralisir asam lambung. Selain pisang, buah-buahan lainnya yang dapat dikonsumsi, yaitu buah pir, apel, dan melon.
4. Sayuran Hijau
Sayuran juga baik untuk dikonsumsi oleh pengidap asam lambung.
Contoh sayuran yang dianjurkan untuk pengidap asam lambung yaitu kembang kol, brokoli, kentang, selada, timun, buncis, dan asparagus.
Sayur-sayuran tersebut berserat tinggi dan memiliki kandungan yang mampu menurunkan asam lambung.
5. Daging Tanpa Lemak
Daging yang berlemak tinggi sering menjadi pemicu naiknya asam lambung. Itu sebabnya, pengidap asam lambung sebaiknya memilih daging rendah lemak atau ikan yang mudah dicerna dengan baik oleh lambung.
Bagi pengidap asam lambung, pilih daging rendah lemak tanpa kulit atau daging-dagingan yang diolah dengan cara dipanggang, direbus, dikukus, atau dibakar.
6. Roti
Menurut studi dari Cleveland Clinic, pengidap asam lambung masih boleh mengonsumsi roti.
Namun, jenis roti yang disarankan adalah roti yang terbuat dari gandum atau mengandung beragam biji-bijian di dalamnya.
Hal ini karena jenis roti tersebut kaya kandungan vitamin, serat, dan nutrisi yang baik untuk kesehatan lambung.
Usai Cetak Hattrick, Gareth Bale Kecam UEFA dan Keluhkan Perjalanan Panjang Wales https://t.co/TUVqYh7BND— SKOR.id (@skorindonesia) September 6, 2021
Berita Bugar Lainnya: