- Pembatasan sosial di beberapa wilayah Malaysia efek meningkatnya kasus Covid-19 berdampak pada latihan para pebulu tangkis profesional.
- Daren Liew mengaku kesulitan berlatih karena wilayah tempat latihannya tutup total.
- Selain Daren Liew, para pemain non-pelatnas lainnya juga kesulitan berlatih di tengah masa MCO.
SKOR.id - Meningkatnya kasus Covid-19 di Malaysia memaksa pemerintah setempat memberlakukan pembatasan sosial bernama MCO (Movement Control Order).
MCO ini tidak hanya memengaruhi gerak warga biasa tetapi juga para pebulu tangkis Negeri Jiran, terutama para pemain non-pelatnas.
Pemain senior Daren Liew mengaku terakhir kali berlatih pada pekan lalu karena lapangan tempatnya berlatih turut ditutup.
Tinggal di Hulu Langat, yang menjadi salah satu zona merah Covid-19 saat ini, Daren Liew mengaku pergerakannya sangat terbatas.
"Rabu adalah hari terakhir saya latihan di lapangan setelah tempat saya latihan ditutup karena MCO," tutur peraih medali perunggu Kejuaraan Dunia tersebut dilansir dari NST.
"Saya sempat berharap bisa latihan di pusat kebugaran tetapi ternyata juga tutup. Kondisi ini memengaruhi persiapan saya ke turnamen."
"Kondisi makin diperparah karena saya tinggal di Hulu Langat yang berarti pergerakan saya sangat terbatas," pria 33 tahun itu menambahkan.
Curahan hati Liew ini juga dirasakan oleh para pemain profesional lain, seperti Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai, hingga Soniia Cheah.
Tidak sebatas menghentikan latihan, Covid-19 gelombang baru di Malaysia ini juga menunda penyelenggaraan Malaysia Open 2021 yang sejatinya digelar pada 25-30 Mei mendatang.
BAM selaku induk bulu tangkis Malaysia mengatakan bahwa Malaysia Open 2021 resmi ditunda dan jadwal penggantinya ditempatkan di luar periode kualifikasi Olimpiade Tokyo.
Alhasil kualifikasi tinggal menyisakan ajang Singapore Open 2021 yang akan digelar pada 1-6 Juni.
Sementara Olimpiade Tokyo 2020 dijadwalkan bergulir pada 23 Juli-8 Agustus 2021 meski kondisi di Jepang terkait Covid-19 juga belum sepenuhnya aman dan cenderung meningkat.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
EVOS SG Taklukkan Kingsmen di Grand Final MPL SG Season 1 https://t.co/4qSxInjQwQ— SKOR.id (@skorindonesia) May 9, 2021
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Malaysia Open 2021 Ditunda, Kans Hafiz/Gloria Lolos ke Olimpiade Tokyo 2020 Menipis