- Liverpool tak perlu menunggu lama untuk memainkan lagi pemain depan Sadio Mane.
- Sadio Mane sudah bisa dimainkan Liverpool secara penuh saat menghadapi Atletico Madrid.
- Pemain terbaik Afrika 2019 ini mendapat cedera hamstring saat melawan Wolverhampton Wanderers, Januari lalu.
SKOR.id - Liverpool dipastikan lega setelah penyerang Sadio Mane sudah bisa dimainkan secara penuh saat melawan Atletico Madrid pertengahan bulan ini.
Bahkan Sadio Mane sudah bisa diturunkan sebagai cadangan saat Liverpool menjumpai Norwich City dalam pekan ke-26 Liga Inggris akhir pekan ini, Sabtu (15/2/2020).
Baca Juga: Bantuan Sadio Mane den Keita untuk Takumi Minamino di Liverpool
Sadio Mane dinyatakan pulih dari cedera hamstring yang diperolehnya ketika Liverpool menang 2-1 atas tuan rumah Wolverhampton Wanderers dalam Liga Inggris, 24 Januari 2020.
Meski begitu, pemain asal Senegal ini baru benar-benar siap bermain secara penuh saat bertandang ke Atletico untuk leg pertama 16 Besar Liga Champions, Selasa (18/2/2020) atau Rabu dini hari WIB.
Demi kesiapan fisiknya itu, Mane pun tidak diberikan libur latihan oleh pelatih Jurgen Klopp saat mayoritas pemain Liverpool sedang melakoni jeda musim dingin.
Mane bersama Mohamed Salah, Dejan Lovren, dan James Milner tetap menempa kebugaran fisiknya di markas latihan klub, Melwood.
Pada hari ini, Senin (10/2/2020), Mane sudah kembali berlatih dengan rekan-rekannya yang baru pulang dari liburan.
“Seminggu libur, lalu dia sudah cukup waktu untuk kembali ke lapangan," ujar Klopp.
Baca Juga: Bantuan Sadio Mane den Keita untuk Takumi Minamino di Liverpool
“Mane hanya mendapat cedera otot sobek. Kami beruntung, cederanya tidak serius. Namun, tentu saja Anda tak mungkin memainkannya ketika punya tiga laga dalam sepekan," tutur pelatih asal Jerman ini.