- Matchday Kedua Grup G Piala AFC 2020 mempertemukan tuan rumah PKR Svay Rieng vs Bali United.
- MNC TV akan menayangkan secara live laga PKR Svay Rieng vs Bali United pada lanjutan Piala AFC 2020.
- Selain itu, ada link live streaming pertandingan di Kamboja ini.
SKOR.id - Bali United melakoni partai tandang pertama fase grup Piala AFC 2020 saat tur ke Kamboja, Selasa (25/2/2020).
Ada link live streaming laga kedua Grup G ini pada akhir artikel ini. Yang pasti, Bali United akan kerja keras saat dijamu PKR Svay Rieng.
Semangat tuan rumah yang minim pengalaman main pada Piala AFC justru jadi catatan anak asuh Stefano Cugurra.
Fadil Sausu dan kolega dilarang memandang sebelah mata PKR Svay Rieng, meski tuan rumah sebelumnya kalah di Filipina.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Piala AFC 2020: PKR Svay Rieng vs Bali United
Pada matchday pertama, PKR Svay Rieng kalah 0-4 dari tuan rumah Ceres Negros FC. Sementara itu, Bali United menang pada laga pertama Grup G.
Baca Juga: Piala AFC 2020: Calon Lawan Bali United Baru Saja Pesta Gol
Bali United menang 4-1 atas wakil Vietnam, Thanh Quang Ninh saat main di markas mereka, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar.
Konsistensi sejak awal laga wajib dimiliki Fadil Sausu dan kolega. Terlebih, mereka sempat kebobolan dulu sebelum menang atas Thanh Quang Ninh, dua pekan lalu.
Stefano Lilipaly, Ilija Spasojevic, Melvin Platje, M Rahmat, dan Sidik Saimima bisa jadi solusi untuk target unggul cepat Bali United.
Lini pertahanan PKR Svay Rieng memiliki duo bek tengah lumayan tangguh, Jonny Campbell dari Amerika Serikat dan sang kapten Soeuy Visal.
Baca Juga: Fakta Unik Pemain Asing Liga Singapura 2020, Statusnya Pesepak Bola Lokal
Selain itu, satu pemain depan tuan rumah asal Kamerun, Jean Befolo Mbarga Marie Privat juga layak diwaspadai. Pemain ini pesepak bola tersubut Liga Kamboja 2019.
Laga terbaru PKR Svay Rieng pada Liga Kamboja 2020, Sabtu (22/2/2020), Privat membuat dua gol. Ingat, tipe main Privat seperti Jeremie Lynch.
Jeremie Lynch adalah striker asing Thanh Quang Nihn asal Jamaika yang membobol gawang Bali United pada laga perdana fase grup Piala AFC 2020.
Baca Juga: Kiper PSS Sleman: Eduardo Perez Beda Visi Misi sama Atasan
Pertandingan yang akan terlaksana di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja dengan sepak mula 18.00 WIB.
Skor.id menyajikan link live streaming laga PKR Svay Rieng vs Bali United yang disiarkan MNC TV dan bisa diakses melalui tautan yang ada di bawah ini:
Keterangan: Artikel ini dibuat untuk keperluan informasi. Redaksi Skor.id tidak bertanggung jawab atas perubahan tautan, kelancaran, dan kualitas siaran.