- Partai perebutan gelar juara BWF World Tour Finals 2020 digelar pada Minggu (31/1/2021).
- Indonesia menempatkan satu wakil, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, yang akan bermain di nomor ganda putra.
- Pertandingan dapat disaksikan langsung via siaran televisi TVRI ataupun live streaming.
SKOR.id - Turnamen penutup musim kompetisi 2020, BWF World Tour Finals 2020, telah memasuki babak perebutan gelar juara pada Minggu (31/1/2021).
Impact Arena, Bangkok, Thailand akan menjadi saksi lahirnya lima juara yang berhak atas trofi edisi spesial berbentuk piring dengan ornamen bunga tahun ini.
Indonesia mengirim satu wakil di partai final ini melalui ganda putra veteran Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Pemegang tiga trofi Finals --sejak era superseries hingga world tour-- ini akan berhadapan dengan ganda putra Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin.
Meskipun dari segi pengalaman berada di atas Lee/Yang tetapi pada catatan pertemuan terakhir di semifinal Toyota Thailand Open 2021 Ahsan/Hendra kalah 21-14, 20-22, 12-21.
Lee Yang/Wang Chi-Lin juga tengah dalam tren positif setelah menjadi juara dalam dua gelaran Thailand Open dalam dua pekan terakhir.
Selain Ahsan/Hendra, salah satu partai yang cukup sengit akan tersaji di sektor tunggal putri yang mempertemukan Carolina Marin (Spanyol) versus Tai Tzu Ying (Taiwan).
Keduanya adalah langganan finalis di dua seri Thailand Open sebelumnya yang mana Carolina Marin selalu keluar sebagai juara.
Carolina Marin tampil apik dengan selalu membekuk tunggal putri nomor satu dunia itu dalam dua gim langsung.
BWF World Tour Finals 2020 ini menghadirkan kesempatan Tai Tzu Ying untuk memecah kebuntuannya terhadap peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 tersebut.
Sementara itu, rangkaian pertandingan BWF World Tour Final 2020 hari ini akan mulai bergulir pada pukul 13.00 WIB.
Pertandingan menurut rencana bakal disiarkan langsung oleh stasiun televisi TVRI melalui saluran HD Sport dan TVRI Nasional.
Skorer juga bisa mengakses layanan live streaming yang disediakan oleh berbagai platform daring.
Berikut ini link live streaming final BWF World Tour Finals 2020, Minggu (31/1/2021), yang dapat Skorer akses.
Link Live Streaming TVRI Nasional*
Disclaimer: Beberapa live streaming menggunakan sistem berbayar dan akses terbatas sehingga Redaksi Skor Indonesia tidak bertanggung jawab jika terjadi masalah dalam tautan siaran.
*Jadwal live mengikuti kebijakan TVRI yang sewaktu-waktu biasa berubah
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Arsenal vs Manchester United: Mikel Arteta Cukup Puas dengan Hasil Imbang https://t.co/v7catGRdD5— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 31, 2021
Berita BWF World Tour Finals 2020 Lainnya:
BWF World Tour Finals 2020: Komentar Mohammad Ahsan usai Menang atas Choi/Seo
Greysia Polii Tetap Bersyukur Walau Gugur di BWF World Tour Finals 2020