- Tai Tzu Ying sukses membawa pulang gelar juara nomor tunggal putri BWF World Tour Finals 2020.
- Kepastian didapat setelah pemain asal Taiwan itu sukses menumbangkan Carolina Marin dengan skor 14-21, 21-8, 21-19.
- Hasil ini memutus kebuntuan Tai Tzu Ying yang selalu dikalahkan Carolina Marin dalam dua laga final Leg Asia sebelumnya.
SKOR.id - Tai Tzu Ying (Taiwan) dan Carolina Marin (Spanyol) lagi-lagi saling berhadapan dalam laga final turnamen bulu tangkis yang digelar di Bangkok, Thailand sepanjang 2021.
Sebelumnya, dua tunggal putri elite dunia ini sudah bertanding dalam laga perebutan gelar juara Yonex Thailand Open (17/1/2021) dan Toyota Thailand Open 2021 (24/1/2021).
Carolina Marin menjadi pemenang dalam dua pertemuan tersebut dan berhasil menggondol gelar juara. Namun, kisah itu tak terulang pada final BWF World Tour Finals 2020.
Sempat mencuri gim pertama, Tai Tzu Ying akhirnya sukses menumbangkan wakil Spanyol itu dalam duel tiga gim yang tuntas dengan skor 14-21, 21-8, 21-19.
Gelar ini memecah kebuntuan Tai Tzu Ying yang selalu dibuat mentok oleh Carolina Marin pada dua laga final sebelumnya.
Tai Tzu Ying membuka laga dengan apik. Ia langsung menggebrak dengan mencetak tiga angka beruntun tanpa balas pada awal gim pertama.
Tak ingin terus terpuruk, Carolina Marin berupaya bangkit dan berhasil memberi respons yang apik. Pertandingan pun berjalan alot.
Peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 itu akhirnya bisa mengambil alih momentum dan unggul 11-9 pada masa interval.
Tren positif Marin berlanjut selepas jeda. Ia berhasil menorehkan empat angka beruntun yang membuatnya punya keunggulan cukup nyaman atas Tzu Ying.
Keunggulan itu pula yang membuat Marin bisa nyaman keluar dari tekanan sang lawan. Gim pertama pun tuntas dengan skor 21-14 untuk wakil Spanyol.
Momentum laga kembali jadi milik Tzu Ying pada awal gim kedua. Sempat imbang 1-1, tunggal putri nomor satu dunia itu bisa menjauh lewat torehan empat poin beruntun.
Setelah itu, Tzu Ying mulai dapat mengontrol permainan hingga akhirnya unggul jauh delapan poin, 11-3, pada masa interval.
Tren positif wakil Taiwan tersebut pun terus berlanjut setelah jeda. Ia bahkan sempat membawa keunggulannya berada di gap dua digit.
Marin bukan tanpa perlawanan. Pemain bertangan kidal itu sempat beberapa kali meraih poin beruntun yang membuat jarak sempat sedikit merapat.
Gim kedua akhirnya tuntas dengan skor 21-8 untuk Tzi Ying dalam waktu 16 menit setelah pukulan Marin menukik terlalu tajam dan membentur net. Rubber game pun terjadi.
Tai Tzu Ying lagi-lagi mampu memulai gim dengan apik. Ia membuka babak penentuan lewat torehan tiga angka beruntun.
Tak mau tertinggal jauh, Carolina Marin langsung merespons dengan meningkatkan tekanan dan akhirnya menyamakan kedudukan menjadi 4-4.
Sejak saat itu, pertandingan kembali berlangsung alot dan diwarnai dengan aksi memukau yang ditunjukkan oleh dua tunggal putri papan atas dunia tersebut.
Setelah unggul tipis 11-10 pada masa interval, Marin kembali mendapat momentum kemenangan dengan langsung mencetak empat angka berturut-turut.
Akan tetapi, Tzu Ying tak mau menyerah begitu saja. Ia bahkan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 19-19 yang membuat pertandingan makin panas di masa kritis.
Tai Tzu Ying bahkan mencapai championship point terlebih dahulu setelah drop shot-nya gagal dikembalikan oleh sang lawan.
Tanpa membuang waktu lebih lama, Tai Tzu Ying pun sukses menutup pertandingan dengan skor 21-19 setelah Carolina Marin melakukan pengamatan yang keliru.
Dengan hasil ini, Tai Tzu Ying berhak membawa pulang gelar BWF World Tour Finals 2020 ke Negeri Formosa.
Ia juga berhasil memutus kebuntuannya yang selalu kalah dalam dua laga final kontra Carolina Marin di Thailand.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
BWF World Tour Finals 2020: Lee So-hee/Shin Seung-chan Juara usai Menangi Derbi Negeri Ginseng
BWF World Tour Finals 2020: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Jadi Runner Up