- PT Liga Indonesia Baru (LIB) terus menjalin kerja sama dengan pihak ketiga untuk pengembangan kualitas kompetisi sepak bola nasional.
- Terbaru, PT LIB menggandeng FanGir, Fitogether, Asyst, dan Garuda Indonesia.
- Kerja sama terbaru yang dilakukan PT LIB disambut positif oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
SKOR.id - Awal tahun ini, PT Liga Indonesia Baru (LIB) kembali menjalin kerja sama dengan pihak ketiga untuk meningkatkan kualitas Liga 1 2021-2022.
Meningkatkan kualitas kompetisi tak melulu berhubungan dengan teknis pertandingan, tetapi juga bisa menyentuh aspek entertainment atau nilai jual kompetisi.
Dalam kerja sama yang telah disepakati pada Jumat (7/1/2022), LIB menggandeng FanGir, Fitogether, Asyst, dan Garuda Indonesia untuk peningkatan kualitas di luar pertandingan.
Dalam kerja sama dengan FanGir, produsen trading card tersebut akan menyajikan data-data menarik yang berhubungan dengan Liga 1.
Data itu didistribusikan kepada para pencinta sepak bola yang memegang kartu FanGir.
Sementara itu, Fitogether akan menyediakan alat khusus kepada semua klub kontestan Liga 1 2021-2022.
Melalui alat itu, tim pelatih maupun manajemen klub akan bisa memantau semua data perkembangan setiap pemain mereka.
Alat tersebut memberikan Electronic Performance Tracking Systems (EPTS) dan AI-based Sports Team Performance Management Solution.
Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, menyebutkan bahwa data-data yang disajikan Fitogether sangat membantu untuk melakukan analisis yang tepat dalam mengembangkan tim.
"Kami sangat percaya bahwa analisa yang berdasarkan data sangatlah penting dalam perkembangan sepak bola," kata Akhmad Hadian Lukita, dikutip dari laman LIB.
"Klub bisa memaksimalkannya di dalam dan luar lapangan, bisa mengamati secara detail potensi pemain, mencegah cedera, meningkatkan standar permainan atau menaikkan nilai komersil mereka."
"Kami sangat senang kerja sama dengan Fitogether. Perangkat EPTS-nya telah disertifikasi sebagai kualitas terdepan di dunia," tuturnya.
"Dengan begitu, klub-klub Liga 1 akan dapat memanfaatkan teknologi mutakhir mereka," ia menambahkan.
Adapun kerja sama dengan PT Aero Systems Indonesia (Asyst) akan difokuskan untuk mendukung program Football Community Digital Transformation.
Asyst akan melakukan pengembangan aplikasi Super Apps LIB yang bisa dimanfaatkan pencinta sepak bola Indonesia untuk memesan tiket pertandingan, tiket pesawat, tiket kereta api, paket tour, dan jasa pengiriman barang.
Sedangkan kerja sama dengan Garuda Indonesia bertujuan untuk memberikan kemudahan sarana transportasi bagi football family di Indonesia.
Klub-klub profesional yang berkompetisi di Liga 1 bisa mendapatkan harga khusus ketika menggunakan fasilitas dari Garuda Indonesia.
Kerja sama ini juga diharapkan dapat meringankan biaya operasional klub-klub ketika mengarungi kompetisi sepak bola nasional.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menyambut positif terjadinya kesepakatan kerja sama LIB dengan FanGir, Fitogether, Asyst, dan Garuda Indonesia.
Menurut Iriawan, kerja sama tersebut akan membantu kompetisi sepak bola Indonesia semakin berkembang baik di masa yang akan datang.
"Menaikkan kualitas kompetisi tak bisa dipisahkan dengan pengembangan teknologi, digital, maupun transportasi," kata Mochamad Iriawan.
"Kesepakatan dengan FanGir, Fitogether, Asyst, dan Garuda Indonesia akan sangat membantu ke tujuan tersebut," ia menambahkan.
View this post on Instagram
Berita LIB Lainnya:
PT LIB Rilis Jadwal Semifinal dan Final Liga 2 2021
PT LIB Ungkap Alasan Gelar Uji Coba Laga dengan Penonton di Liga 2 ketimbang Liga 1
Demi Timnas Indonesia di Piala AFF 2020, PT LIB Ubah Jadwal Liga 1 2021-2022