SKOR.id - Leg kedua playoff fase gugur Liga Europa 2024-2025 akan digelar pada Jumat (21/2/2025) dini hari WIB.
Ada delapan pertandingan yang akan digelar dini hari nanti, termasuk di antaranya pertemuan AS Roma dengan FC Porto, hingga Bodo/Glimt vs FC Twente.
AS Roma akan menjamu FC Porto di Stadio Olimpico, Jumat (21/2/2025) pukul 00.45 dini hari WIB.
Pada pertemuan pertama di markas FC Porto, AS Roma memperoleh hasil imbang 1-1, yang membuat mereka berpeluang lolos dengan syarat kemenangan setidaknya selisih satu gol.
Seusai pertemuan di leg pertama, AS Roma berhasil memetik kemenangan 1-0 atas Parma pada pertandingan di Liga Italia.
Sementara itu FC Porto juga berhasil memetik kemenangan ketika bertandang ke markas Farense dengan skor 1-0.
Tampil di hadapan pendukung sendiri, menjadi kesempatan bagi AS Roma untuk memperoleh hasil kemenangan, sebagai sayarat lolos ke babak 16 besar Liga Europa musim ini.
Pada pertandingan lain, Ajax Amsterdam akan menjamu Union Saint-Gilloise di Johan Cruijff Arena, berbekal hasil positif pada leg pertama.
Ajax meraih kemenangan 2-0 di markas Union Saint-Gilloise, dan pada leg kedua ini mereka akan bertanding di kandang sendiri.
Wakil Spanyol, Real Sociedad akan menjamu Midtjylland di Stadion Reale Arena, setelah pada leg pertama unggul 2-1.
Namun, mereka membawa modal kekalahan 0-3 dari Real Betis jelang pertandingan ini, sementara Midtjylland menang 1-0 atas Lyngby BK.
Sementara itu FC Twente, yang merupakan klub bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers, akan bertandang ke markas Bodo/Glimt.
Mees Hilgers dan kawan-kawan menang dengan skor tipis 2-1 pada pertandingan leg pertama, dan ini membuka peluang mereka lolos ke babak 16 besar Liga Europa.
Berikut ini jadwal leg kedua playoff fase gugur Liga Europa 2024-2025, untuk memperebutkan tiket ke babak 16 besar.
Jumat (21/2/2025)
00.45 WIB Bodo/Glimt vs Twente
00.45 WIB AS Roma vs FC Porto
00.45 WIB Galatasaray vs AZ Alkmaar
00.45 WIB FCSB vs PAOK
03.00 WIB Ajax vs Union Saint-Gilloise
03.00 WIB Real Sociedad vs Midtjylland
03.00 WIB Anderlecht vs Fenerbahce
03.00 WIB Viktoria Plzen vs Ferencvaros