- Persib Bandung menargetkan meraih tiga poin terakhir di Liga 1 2021-2022 kala bertanding melawan Barito Putera.
- Meski tak berpengaruh pada posisi di klasemen, kemenangan penting didapatkan sebagai wujud kebanggaan pemain terhadap Persib.
- Pelatih Persib, Robert Alberts, menyebut pencapaian timnya di Liga 1 2021-2022 merupakan yang terbaik dalam lima musim terakhir.
SKOR.id - Persib Bandung akan menutup perjuangan di Liga 1 2021-2022 dengan pertandingan melawan Barito Putera, Kamis (31/3/2022).
Meski hasil pertandingan sudah tak memengaruhi posisi di klasemen akhir, Persib tetap memasang target meraih tiga poin.
Menurut pelatih Persib, Robert Alberts, kemenangan penting untuk skuad asuhannya untuk menjaga harga diri tim maupun pemain.
Selain itu, Marc Klok dan kolega juga harus menunjukkan rasa bangganya bisa berseragam Persib.
Para pemain Persib di musim 2021-2022 wajib berbangga karena telah mencatatkan sejarah baru bagi tim.
Meski belum berhasil menjadi juara, Persib sudah membukukan raihan poin yang tertinggi dalam kompetisi format penuh.
Saat ini Persib telah mengumpulkan 68 poin dari 33 pertandingan dan masih berpeluang mengakhiri kompetisi dengan capaian 71 poin.
Padahal, rekor poin tertinggi Persib di kompetisi format penuh ialah 66. Raihan tersebut didapatkan tim berjuluk Pangeran Biru pada Indonesia Super League (ISL) 2008-2009.
Sementara sejak era Liga 1 atau dalam lima musim terakhir, Persib selalu mengakhiri kompetisi dengan raihan di bawah 60 poin.
"Pemain harus memiliki harga diri untuk menuntaskan musim ini dengan kemenangan. Mereka harus punya kebanggaan bermain untuk Persib," kata Robert Alberts, dikutip dari laman klub.
"Harus ada rasa bangga bermain di tim dengan jumlah poin yang banyak jika dibandingkan musim sebelumnya. Saat ini kami memiliki 68 poin dan bisa mendapat jumlah tersebut di lima tahun terakhir."
"Kami sangat serius dan fokus untuk mengakhiri musim dengan kemenangan. Kami memulai liga musim ini dengan tiga poin dan tentu kami ingin menuntaskan musim ini dengan tiga poin," ia menegaskan.
Berita Persib Lainnya:
Barito Putera vs Persib Bandung: Prediksi dan Link Live Streaming
Masih Terancam Degradasi, Barito Putera Tak Berharap Persib Bandung Mengalah
Persib Bisa Tentukan Nasib Barito Putera, Esteban Vizcarra Punya Catatan Bagus