SKOR.id – Bandung BJB Tandamata bertekad bangkit lawan Yogya Falcons seusai meraih hasil tidak maksimal menghadapi Jakarta Popsivo Polwan dalam lanjutan Proliga 2025 di GOR Jalak Harupat.
Tim besutan pelatih Samsul Jais harus mengakui ketangguhan pemuncak klasemen sementara divisi putri Proliga musim ini tersebut dengan skor 1-3 (25-21, 21-25, 21-25, 19-25), Jumat (7/2/2025) malam.
Bandung BJB mengawali pertandingan seri kelima di kandang sendiri dengan permainan impresif melalui spike-spike tajam dua pemain asingnya, Evangelia Chantava dan Madeline Guillen.
Dukungan ribuan D’Blue, sebutan pendukung Bandung BJB Tandamata, cukup memompa semangat juang Cindy Tiara Berliyan dan kawan-kawan. Bahkan tuan rumah sempat unggul enam poin di set pertama.
Pada set kedua kondisi berubah, Bandung BJB sempat tertinggal 7-13 sebelum perlahan mengejar. Namun mereka tidak mampu membalikkan situasi hingga takluk 21-25. Skor yang sama terulang di set ketiga.
Masuk set keempat yang menentukan dengan tertinggal 1-2 setelah tiga set, Samsul Jais menyemangati para pemainnya. Bandung BJB Tandamata lebih dulu unggul. Sayang, momentum gagal dipertahankan.
Sebaliknya, Popsivo Polwan mampu mengejar lalu mengubah kedudukan hingga akhirnya balik memimpin. Bandung BJB pun kembali menyerah di set keempat.
“Pertandingan kali ini di awal, taktik strategi sudah benar, tetapi poin 15 ke sini masih banyak melakukan kesalahan sendiri,” ujar Samsul seusai pertandingan.
![Madeline Guillen - Bandung BJB Tandamata](https://assets-skorid.s3.ap-southeast-1.amazonaws.com/Madeline_Guillen_Bandung_BJB_Tandamata_efd72cef3c.jpeg)
“Set kedua mereka (Popsivo) menemukan pola permainan kita, dan kita tidak berkembang,” eks asisten pelatih tim voli putra LavAni tersebut menambahkan.
Meski gagal memetik hasil maksimal pada pertandingan kandang pertamanya, Samsul Jais percaya timnya akan bangkit. Ia memastikan kekalahan dari Popsivo jadi bahan evaluasi untuk menghadapi Yogya Falcons.
Bandung BJB Tandamata dijadwalkan bertemu juru kunci klasemen sementara tersebut pada hari ketiga seri kelima Proliga musim ini di GOR Jalak Harupat, Minggu (9/2/2025).
Sang pelatih juga optimistis permainan Bandung BJB bakal lebih berkembang. Apalagi Samsul Jais melihat kehadiran Evangelia Chantava berdampak positif terhadap kinerja tim.
“Ini evaluasi kami (masih) banyak kesalahan sendiri. Saat kondisi (seperti) itu lawan bisa unggul. Masuknya Eva juga baru satu minggu,” Samsul menjelaskan.
Peluang Bandung BJB Tandamata untuk merebut tiket ke final four masih terbuka. Sejauh ini baru Jakarta Popsivo Polwan yang sudah dipastikan lolos dari babak reguler setelah tak terkalahkan dalam delapan laga.
Juara Proliga empat kali itu masih memiliki lima pertandingan di babak reguler, termasuk lawan Falcons. Artinya, ada 15 poin maksimal yang dapat diraih.
Saat ini Bandung BJB menempati posisi keenam di klasemen dengan koleksi enam poin. Mereka berjarak enam angka dari Jakarta Electric PLN yang berada di peringkat keempat, batas zona final four Proliga 2025.