- Komisi Disiplin FIBA telah mengumumkan sanksi untuk federasi basket di tiga negara Asia.
- Tiga federasi negara yang mendapat sanksi FIBA adalah Chinese Basketball Association (CBA), Chinese Taipei Basketball Association (CTBA), dan Korea Basketball Association (KBA).
- Dua sanksi yang diberikan kepada tiga federasi tersebut adalah denda yang harus dibayar dan pengurangan poin di klasemen Kualifikasi Piala Asia 2021.
SKOR.id- Komisi Disiplin FIBA telah mengumumkan sanksi untuk federasi basket di tiga negara pada Selasa (19/1/2021).
Mereka adalah Chinese Basketball Association (CBA), Chinese Taipei Basketball Association (CTBA), dan Korea Basketball Association (KBA).
Ketiganya diberikan sanksi karena tidak hadir dalam Kualifikasi Piala Asia 2021 (FIBA Asia Cup 2021 Qualifiers) Window 2 yang berlangsung pada November 2020.
Dilansir dari situs resmi FIBA, dua sanksi yang diberikan kepada tiga federasi tersebut ada dua.
Pertama denda sebesar CHF 160 ribu atau sekitar 2,5 miliar rupiah kepada masing-masing federasi.
Kemudian sanksi kedua adalah pengurangan dua poin di klasemen Kualifikasi Piala Asia 2021.
Namun FIBA memberi keringanan dengan memotong setengah dari sanksi tersebut, bila ketiga negara memenuhi kewajiban ikut serta dalam kompetisi resmi berikutnya.
Korea tergabung di Grup A bersama Indonesia, Thailand, dan Filipina. Pada grup ini, Korea sebenarnya masih dapat lolos ke babak utama.
Hanya saja, kasus ini membuat mereka harus berjuang kembali pada Window 3 yang berlangsung pada Februari 2021.
Artinya kontestan yang berada di Grup A, hanya timnas basket Indonesia yang sudah lolos karena berstatus tuan rumah.
Sedangkan dari Grup B, ada Cina, Taiwan, dan Malaysia. Taiwan baru tampil dua kali, sedangkan Cina belum bermain sama sekali.
Jendela ketiga Kualifikasi Piala Asia FIBA 2021 akan berlangsung di Filipina, Jepang, Bahrain dan Qatar pada Februari mendatang.
Untuk Indonesia, mereka yang tergabung di Grup A dan akan bermain di Filipina.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Basket Klasik: Dramatis, Yunani Jegal Amerika Serikat pada Piala Dunia Basket 2006 https://t.co/6lLwSJffhe— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 16, 2021
Berita Basket Lainnya:
Resmi, Indonesia Tuan Rumah Piala Asia FIBA 2021
Basket Klasik: Dramatis, Yunani Jegal Amerika Serikat pada Piala Dunia Basket 2006