- Pelatih Independiente, Lucas Pusineri, berharap bisa melatih Sergio Aguero suatu hari nanti.
- Independiente menyiapkan seragam bernomor punggung 10 untuk Aguero.
- Kontrak Aguero bersama Manchester City baru akan berakhir pada 30 Juni 2021.
SKOR.id - Pelatih Independiente, Lucas Pusineri, berharap bisa melatih Sergio Aguero suatu hari nanti.
Pusineri bahkan menyiapkan seragam bernomor punggung 10 di Independiente sebagai jaminan bila Aguero mau kembali ke klub masa kecilnya.
"Semoga giliran saya menjadi pelatih Aguero. Saya adalah rekan setimnya dahulu dan berharap bisa menanganinya nanti," ujar Pusineri.
"Saya juga ingin terus menjadi pelatih Independiente agar bisa bersatu dengan Aguero. Kami akan memberikannya nomor punggung 10," lanjut Pusineri.
Baca Juga: Masa Depan Sergio Aguero Berdampak pada Kiper Arsenal
Pusineri pernah menjadi senior Aguero di Independiente pada periode 2002-2003 dan 2004-2005.
Pada musim panas 2006, Aguero memutuskan pindah ke Atletico Madrid dan sejak 2011 berseragam Manchester City.
"Para pendukung Independiente akan sangat senang bila bisa melihat Aguero kembali. Jika saya mampu membawa Independiente berlaga di Copa Libertadores, ini akan menjadi tantangan bagi Aguero," ujar Pusineri.
Baca Juga: Lautaro Martinez, Suksesor Sergio Aguero di Timnas Argentina
Pusineri maupun timnya, Independiente, harus bersabar menunggu Aguero yang masih menyisakan kontrak bersama Manchester City hingga 30 Juni 2021.
Pada saat kontraknya berakhir nanti, Aguero akan berusia 33 tahun dan kemungkinan besar bakal pulang kampung sebelum pensiun sebagai pesepak bola.