- Polemik Persebaya dengan Tira Persikabo terkait Abduh Lestaluhu belum usai.
- Persebaya sangat butuh Abduh Lestaluhu karena hanya Nasir sebagai bek kiri.
- Aji Santoso berharap urusan tranfer Abduh Lestaluhu segera dipatenkan LIB.
SKOR.id – Persebaya Surabaya masih perjuangkan Abduh Lestaluhu. Tim kelahiran 1927 ini inginkan Abduh jadi bagian tim dalam Liga 1 2020.
Hal itu diungkapkan pelatih Persebaya, Aji Santoso, seusai pertandingan pembuka menjamu Persik Kediri, di Surabaya pada Sabtu (29/2/2020) malam.
“Saya baru ingin tanyakan status Abduh Lestaluhu kepada manajeman. Terakhir saya dapat informasi pengurus Tira Persikabo mengirim surat,” ujar Aji Santoso.
“Namun, saya belum mendapatkan kabarnya. Ke depan saya akan pastikan itu kepada manajeman seperti apa hasilnya,” ia menambahkan.
Baca Juga: Data Persebaya dan Tira Persikabo Diadu terkait Abduh Lestaluhu
Sejauh ini proses tarik ulur antara Tira Persikabo dan Persebaya masih alot. Pemain berusia 26 tahun itu sama-sama dikalim sebagai bagian tim.
Aji mengatakan, sangat butuh bek kiri. Saat ini Persebaya hanya punya Nasir sebagai bek kiri murni. Sisanya adalah bek yang direposisi.
“Datangnya Abduh (Lestaluhu) tentu akan menambah kekuatan bek kiri pertahanan kami," Aji mengawali penjelasannya.
Baca Juga: PT LIB Ingatkan Tira Persikabo dan Persib untuk Taat Aturan
"Karena sejauh ini bek kiri asli kami hanya Nasir. Kalau Mochamad Irianto hanya sebagai alternatif saja karena Nasir baru pulih dari cedera,” Aji menjelaskan.
Aji Santoso menuturkan, selain Abduh Lestaluhu, Persebaya tidak ingin mendatangkan pemain lagi untuk mengarungi Liga 1 2020.
“Saya rasa setelah masalah Abduh selesai, kami tidak ingin menambah pemain lagi. Materi 28 pemain dan jika tambah Abduh menjadi 29, saya lihat sudah cukup,” katanya.
Baca Juga: Cucu Somantri: Saya Izinkan Bonek Dukung Persebaya di Jakarta
Adapun PT Liga Indonesia Baru (LIB), operator Liga 1 2020, sudah menetapkan bahwa waktu akhir transfer pemain Liga 1 2020 adalah 10 Maret.
Adapun Tira Persikabo akan hadapi Arema FC pada Minggu (1/3/2020). Bila Abduh masuk starter, berarti kans Persebaya untuk gaet Abduh selesai.