- PSIS Semarang dijadwalkan menghadapi Persib Bandung di pekan ke-25 Liga 1 2021-2022.
- Pelatih PSIS, Dragan Djukanovic, memiliki kekhawatiran jelang pertandingan melawan Persib.
- Sadar Persib tim yang kuat, Dragan Djukanovic berharap PSIS bisa menurunkan kekuatan terbaik.
SKOR.id - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic, mengungkapkan kekhawatiran jelang jumpa Persib Bandung di pekan ke 25 Liga 1 2021-2022.
Ia menyampaikan bahwa Persib adalah tim yang kuat dan dibutuhkan disiplin yang ekstra untuk mengalahkan tim berjuluk Pangeran Biru itu.
"Persib tim yang kuat, sama seperti pertandingan lainnya, kami harus fokus, disiplin, kerja keras, dan memberi penampilan maksimal di lapangan," kata Dragan Djukanovic.
Meski demikian, ia berharap pada hari pertandingan melawan Persib nanti, dirinya mampu memainkan tim terbaiknya dari skuad PSIS.
Terkait pemain yang terpapar Covid-19, Dragan berharap semua pemain dan ofisial segera dinyatakan negatif dan bisa ambil bagian saat bersua Persib.
"Pasti kami berharap semua segera negatif untuk dapat main lawan Persib," kata pelatih asal Montenegro itu.
"Usaha-usaha yang dilakukan tim supaya mereka sehat sudah dilakukan, semoga setelah ini tes PCR mereka negatif," ia menambahkan.
Adapun laga PSIS melawan Persib akan diglar pada Selasa (15/2/2022) pukul 20.45 WIB di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
Sejauh ini Laskar Mahesa Jenar, julukan PSIS, masih berkutat di papan tengah klasemen sementara Liga 1 2021-2022.
Mereka ada di urutan kedelapan dengan 33 poin, sementara Persib berada di peringkat ketiga dengan 46 poin.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Madura United Harus Kehilangan David Laly hingga Tiga Pekan Lagi
Hasil Bhayangkara FC vs Bali United: Serdadu Tridatu Lumat The Guardian
Liestiadi Ungkap Dua Penyebab Persikabo Gagal Menang dari Persita