- Serbia mengumumkan tim untuk Kejuaraan Dunia FIVB 2022.
- Tijana Boskovic dipastikan ikut, namun tidak dengan Maja Ognjenovic.
- Meski demikian, kekuatan Serbia tetap mengerikan di Kejuaraan Dunia 2022.
SKOR.id - Usai tampil fenomenal dalam Volleyball Nations League (VNL) 2022, Serbia bersiap untuk Kejuaraan Dunia FIVB 2022 di Belanda dan Polandia, 23 September-15 Oktober mendatang.
Pada VNL 2022, Serbia sanggup menempati posisi ketiga meskipun sang pilar utama, Tijana Boskovic absen. Setter senior, Maja Ognjenovic juga tidak bermain.
Pelatih anyar Serbia, Danielle Santarelli mampu membuat Serbia pelan-pelan mengurangi ketergantungannya kepada Boskovic.
Dan di Kejuaraan Dunia FIVB nanti, Serbia diperkirakan akan jadi kekuatan dahsyat karena sang opposite andalan dipastikan berangkat.
Sayangnya, Maja Ognjenovic tetap tidak akan bermain di Kejuaraan Dunia.
Dari daftar 17 pemain yang dipanggil Santarelli, tak ada nama Ognjenovic. Selain Ognjenovic, libero senior, Silvija Popovich juga tak tersedia di roster.
Namun, itu sepertinya bukan masalah. Pada VNL 2022 terbukti jika Bojana Drca sudah dapat diandalkan Serbia memberikan umpan manis kepada para spiker maupun quicker Serbia.
Pun demikian dengan absennya Silvija Popovich sudah tertutupi kehadiran Teodora Pusic. Pusic tampil nyaris sempurna saat Serbia membuat kejutan dengan menyingkirkan Amerika Serikat (AS) di perempat final VNL 2022.
Yang jelas, sebagai juara dunia 2018, Serbia kini diunggulkan mempertahankan gelarnya.
Berikut susunan pemain Serbia di Kejuaraan Dunia FIVB 2022:
Bojana Drca (Setter)
Sladjana Mirkovic (Setter)
Sara Lozo (Outside Hitter)
Bianka Busa (Outside Hitter)
Bojana Milenkovic (Outside Hitter)
Katarina Lazovic (Outside Hitter)
Brankica Mihajlovic (Outside Hitter)
Ana Bjelica (Opposite)
Tijana Boskovic (Opposite)
Maja Aleksic (Middle-Blocker)
Mina Popovic (Middle-Blocker)
Jovana Kocic (Middle-Blocker)
Minja Osmajic (Middle-Blocker)
Jovana Stevanovic (Middle-Blocker)
Teodora Pusic (Libero)
Bojana Gocanin (Libero)
Aleksandra Jegdic (Libero)
Berita Lainnya FIVB:
Tijana Boskovic Sudah Berlatih, Serbia akan Lebih Kuat di FIVB World Championship 2022
FIVB Resmi Batalkan Kejuaraan Dunia Voli Putra 2022 di Rusia