- Jorge Lorenzo akan menjadi pembalap wildcard Yamaha pada GP Catalunya di Barcelona, Spanyol, 5-7 Juni 2020.
- Jorge Lorenzo telah pensiun pada akhir 2019 dan kembali ke trek tahun ini.
- Sebelumnya, Jorge Lorenzo telah menjadi test rider Yamaha dalam tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, Februari 2020.
SKOR.id - Mantan pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo, akhirnya kembali ke trek.
Seperti dilansir crash.net, juara dunia lima kali, Jorge Lorenzo, akan menjadi pembalap wildcard Yamaha pada MotoGP 2020 seri GP Catalunya di Barcelona, Spanyol, 5-7 Juni 2020.
Sebelumnya, Jorge Lorenzo sempat menjadi test rider Yamaha dalam tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, Februari.
Baca Juga: Balapan Perdana MotoGP 2020 Ditunda, Fabio Quartararo Sedih
Jorge Lorenzo yang merupakan tiga kali juara MotoGP ini akan menjajal YZR-M1 dalam balapan resmi MotoGP 2020 pada Juni.
Bagi Lorenzo, menggunakan YZR-M1 pada MotoGP 2020 akan menjadi momen yang tak terlupakan. Pasalnya, dia menjadi pembalap Yamaha terakhir kali pada 2016.
Pada musim 2017-2018, Lorenzo membela Ducati. Lalu, dia pindah ke Honda pada 2019 dan mengakhiri kariernya pada akhir 2019.
Pembalap asal Spanyol yang kini berusia 32 tahun itu juga mengumumkan kepada para penggemarnya tentang kembalinya ke trek melalui akun Twitter miliknya pada Kamis (5/3/2020).
I HAVE AN IMPORTANT THING TO ANNOUNCE... ????????#MotoGP #Yamaha pic.twitter.com/P5knxYsFK3— Jorge Lorenzo (@lorenzo99) March 5, 2020
Rumor tentang kembalinya Lorenzo ke MotoGP memang sudah sangat santer sejak akhir 2019 hingga awal 2020.
Menjadi komentator atau masuk dalam tim adalah beberapa prediksi. Namun, menjadi pembalap wildcard belum masuk dalam radar para fan. Kejutan ini pun sangat menyenangkan bagi para fan Lorenzo.