- Kebersihan handuk adalah satu hal yang penting untuk dijaga.
- Beda jenis handuk berbeda juga waktu yang tepat untuk mencucinya.
- Ada beberapa tips dalam mencuci handuk yang benar.
SKOR.id - Handuk berfungsi untuk membersihkan wajah dan badan, tetapi kita sering lupa untuk menjaga kebersihannya.
Handuk sering dipakai untuk membersihkan wajah setelah cuci muka atau badan setelah selesai mandi.
Ketika badan penuh keringat dan gerah, handuk juga sering menjadi penyelamat untuk menyekanya.
Namun, handuk justru akan menjadi sarang berbagai kuman dan jenis penyakit jika tidak diperhatikan kebersihannya.
Oleh karena itu, handuk harus dibersihkan dan dicuci secara berkala untuk menghindari risiko kesehatan seperti penyakit kulit dan sebagainya.
Untuk handuk olahraga, dilansir dari Alodokter.com, disarankan untuk menggantinya setiap kali berolahraga.
Demikian pula dengan handuk yang digunakan untuk mengompres badan ketika sakit, handuk tamu, atau handuk yang jatuh ke lantai juga harus diganti setelah dipakai.
Handuk mandi yang dipakai setiap hari memiliki perlakukan yang berbeda lagi dengan berbagai handuk di atas.
Disarankan, masih dari Alodokter.com, handuk mandi diganti setiap tiga kali sekali atau dua kali dalam seminggu.
Selain itu, handuk mandi juga harus langsung dijemur setelah dikenakan untuk menghindari kuman dan bakteri menyebar karena kondisi kain yang basah dan lembab.
Memiliki handuk yang berbeda untuk setiap anggota keluarga juga menjadi keharusan demi menghindari perpindahan kuman dari satu individu ke individu lain.
Berikut ini lima tips mencuci handuk yang benar dilansir dari Alodokter.com:
1. Cuci handuk mandi dengan suhu di atas 60 derajat Celcius dan detergen pencerah yang aman atau mengandung hypoallergenic untuk pemilik kulit sensitif.
2. Jangan campurkan handuk mandi dengan pakaian lain saat mencuci dan jemur di bawah sinar matahari langsung untuk membunuh kuman.
3. Jangan biarkan handuk yang telah dicuci tergeletak terlalu lama di mesin cuci karena akan menjadi sarang kuman.
4. Setelah kering, bersihkan permukaan handuk terlebih dahulu sebelum disetrika atau dilipat.
5. Bersihkan mesin cuci dengan disinfektan secara berkala.
Tim sepak bola putra Jawa Timur dan Papua belum pernah kalah di dua laganya.
Berikut hasil pertandingan dan klasemen cabang olahraga sepak bola putra #PONXXPapua2021 https://t.co/kx45blYzhn— SKOR.id (@skorindonesia) October 2, 2021
Berita Bugar Lainnya:
Tips Memilih Sepatu untuk Anak
5 Tips Menyiapkan Diri Jadi Ayah untuk Kelahiran Anak Pertama