- Lanjutan Putaran II Proliga 2022 pekan ini akan berlangsung pada 18-20 Februari 2022.
- Ada tambahan satu laga yang merupakan laga pengganti, yakni Jakarta Pertamina Pertamax vs Palembang Bank SumselBabel.
- Untuk sementara Bogor LavAni memimpin kategori putra dan Bandung Bank BJB Tandamata di kategori putri.
SKOR.id - Liga voli nasional, Proliga 2022, akan memasuki pekan kedua Putaran II pada minggu ini.
Pertandingan akan berlangsung di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor, pada 18-20 Februari 2022.
Badai Covid-19 yang sempat melanda internal Proliga 2022 beberapa waktu lalu membuat beberapa pertandingan harus ditunda.
Salah satu laga yang akan dipertandingkan pada pekan ini adalah duel antara tim putra Jakarta Pertamina Pertamax vs Palembang Bank SumselBabel.
Kedua tim seharusnya saling berhadapan pada Minggu (13/2/2022) tetapi karena munculnya badai Covid-19 di internal tim maka pertandingan pun ditunda menjadi pekan ini.
Kedua tim akan mengambil slot pertandingan malam pada Minggu (20/2/2022) mulai pukul 18.30 WIB.
Di luar satu laga pengganti tersebut terdapat enam pertandingan reguler yang sesuai dengan jadwal awal untuk Proliga 2022.
Jumat (18/2/2022) akan menjadi panggung utama para penghuni takhta sementara di Proliga 2022 untuk membuktikan kapasitasnya sebagai pemimpin klasemen, atau justru lengser.
Adalah Bandung Bank BJB Tandamata, pemimpin klasemen sementara tim putri, yang dijadwalkan bertemu dengan Jakarta Elektrik PLN mulai pukul 14.00 WIB.
Disusul dengan tim debutan Bogor LavAni yang akan diuji juara bertahan Surabaya Bhayangkara Samator untuk memastikan siapa yang lebih layak nomor satu di klasemen sementara kategori putra.
Berikut ini jadwal lengkap tujuh laga Putaran II Proliga 2022 pekan ini:
Jumat, 18 Februari 2022
14.00 WIB - Bandung bjb Tandamata vs Jakarta Elektrik PLN (Putri)
16.00 WIB - Surabaya Bhayangkara Samator vs Bogor LavAni (Putra)
Sabtu, 19 Februari 2022
14.00 WIB - Kudus Sukun Badak vs Palembang Bank SumselBabel (Putra)
16.00 WIB - Jakarta BNI 46 vs Jakarta Pertamina Pertamax (Putra)
Minggu, 20 Februari 2022
14.00 WIB - Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta Pertamina Fastron (Putri)
16.00 WIB - Surabaya Bhayangkara Samator vs Kudus Sukun Badak (Putra)
18.30 WIB (Pengganti Laga Tunda) - Jakarta Pertamina Pertamax vs Palembang Bank SumselBabel (Putra)
Berita Proliga 2022 Lainnya:
Jadwal 3 Laga Tunda Proliga 2022, Ada Pertandingan Digelar Senin
Benamkan Kudus Sukun Badak, Bogor LavAni Geser Samator di Klasemen Proliga 2022