- Belum lama ini, otoritas MotoGP melansir jadwal perkenalan tim dan motor baru untuk musim balap 2023.
- Tim pabrikan Yamaha akan menjadi yang pertama memperkenalkan timnya.
- Kejuaraan Dunia MotoGP 2023 akan dimulai menjelang akhir Maret mendatang.
SKOR.id – Seri Kejuaraan Dunia MotoGP 2023 baru akan dimulai pada 26 Maret mendatang dengan digelarnya Grande Premio de Portugal di Sirkuit Algarve.
Namun, perburuan untuk gelar juara dunia milik Francesco Bagnaia sesungguhnya akan dimulai pada bulan Januari 2023, saat sejumlah tim memperkenalkan para pembalap dan motor mereka.
Skuad juara dunia MotoGP 2022 (merebut gelar pembalap dan tim), tim pabrikan Ducati Lenovo, rencananya akan memperkenalkan pembalap dan motor untuk musim 2023, Ducati Desmosedici GP23, pada 23-24 Januari di resor ski mewah Madonna di Campiglio, timur laut Italia.
Sebagai juara dunia, Bagnaia belum juga memutuskan apakah akan tetap memakai nomor motor 63 atau 1. Nomor motor 1 kali terakhir muncul di MotoGP pada musim 2012, saat dikenakan juara bertahan Casey Stoner yang kala itu membela Repsol Honda.
Tim pertama yang akan memperkenalkan pembalap dan motor adalah Monster Energy Yamaha MotoGP, dengan duet kampiun 2021 Fabio Quartararo dan runner-up 2020 Franco Morbidelli. Mereka dijadwalkan melakukan launcing pada 17 Januari mendatang.
Pada MotoGP 2023, pabrikan asal Iwata, Jepang, itu tidak akan memiliki tim satelit setelah RNF memilih Aprilia sebagai pemasok motor.
Tim satelit pabrikan asal Noale, Italia, itu sedianya akan memperkenalkan Raul Fernandez dan Miguel Oliveira serta Aprilia RS-GP terbaru pada 16 Maret, atau hanya beberapa hari sebelum MotoGP 2023 dimulai.
Tiga tim, yakni skuad pabrikan Aprilia Racing, LCR Honda, dan Mooney VR46 Racing, belum memastikan kapan bakal memperkenalkan pembalap dan motor mereka.
Sementara itu, tim pabrikan Repsol Honda akan memperkenalkan juara dunia MotoGP enam kali (2013, 2014, 2016, 2017, 2018, 2019) Marc Marquez dan jawara 2020 Joan Mir pada 25 Februari.
MotoGP 2023 akan dimulai dengan shakedown selama tiga hari di Sirkuit Sepang, Malaysia, mulai 5 Februari yang diikuti tes resmi di trek yang sama pada 10-12 Februari.
Para pembalap akan kembali tes selama dua hari di Portimao, Portugal, pada 11-12 Maret untuk kemudian menjalani putaran pertama Kejuaraan Dunia MotoGP 2023 di Algarve (juga di Portugal) pada 24-26 Maret.
Kalender Perkenalan Resmi Tim-tim MotoGP 2023:
17 Januari – Monster Energy Yamaha MotoGP Team (Motor: Yamaha YZR-M1)
Pembalap: Fabio Quartararo, Franco Morbidelli
21 Januari: Gresini Racing MotoGP (Ducati Desmosedici GP22)
Pembalap: Fabio Di Giannantonio, Alex Marquez
23-24 Januari: Ducati Lenovo Team (Ducati Desmosedici GP23)
Pembalap: Francesco Bagnaia, Enea Bastianini
25 Januari: Prima Pramac Racing (Ducati Desmosedici GP23)
Pembalap: Johann Zarco, Jorge Martin
26 Januari: Red Bull KTM Factory Racing (KTM RC16)
Pembalap: Brad Binder, Jack Miller
25 Februari: Repsol Honda Team (Honda RC213V)
Pembalap: Marc Marquez, Joan Mir
4 Maret: Tech3 GasGas Factory Racing (GasGas RC16)
Pembalap: Pol Espargaro, Augusto Fernandez*
16 Maret: CryptoDATA Aprilia RNF MotoGP Team (Aprilia RS-GP)
Pembalap: Raul Fernandez, Miguel Oliveira
Belum mengonfirmasi waktu launching:
Aprilia Racing (Aprilia RS-GP)
Pembalap: Aleix Espargaro, Maverick Vinales
LCR Honda (Honda RC213V)
Pembalap: Takaaki Nakagami, Alex Rins
Mooney VR46 Racing Team (Ducati Desmosedici GP22)
Pembalap: Luca Marini, Marco Bezzecchi
*Rookie pada MotoGP 2023.
Berita MotoGP Lainnya:
Brad Binder Akui KTM Hanya Jago di Lintasan Licin
Bos Ducati Berharap Francesco Bagnaia Mau Pakai Motor Nomor 1 di MotoGP 2023
Satu Hal yang Bikin Yuki Tsunoda Terpukau dengan MotoGP