- Ajang Malaysia Masters 2022 berlanjut ke hari keempat pada Jumat (8/7/2022) hari ini.
- Sebanyak tujuh wakil Indonesia akan turun berlaga pada hari ini guna memperebutkan tiket ke semifinal.
- Sorotan ditujukan ke sektor tunggal, ketika dua tunggal putra Tanah Air bersua dan Gregoria Mariska Tunjung kembali berjumpa dengan Akane Yamaguchi.
SKOR.id - Babak perempat final Indonesia Masters 2022 digelar pada Jumat (8/7/2022) di Axiata Arena.
Indonesia berhasil meloloskan tujuh wakil guna menghidupkan asa juara. Ketujuhnya berasal dari lima nomor.
Sorotan khusus ditujukan ke sektor tunggal, baik tunggal putra dan tunggal putri, yang akan menyuguhkan laga menarik hari ini.
Dari nomor tunggal putra, dua wakil Indonesia, yakni Chico Aura Dwi Wardoyo dan Anthony Sinisuka Ginting akan saling berjumpa.
Dengan demikian, Indonesia telah memastikan satu tiket di babak semifinal tunggal putra yang akan digelar esok hari.
Di atas kertas, Ginting unggul segalanya dari Chico, baik dari segi peringkat maupun prestasi.
Namun, pertemuan Chico dan Ginting kali ini merupakan pertemuan pertama mereka di level internasional. Ini berarti Chico punya peluang untuk membuat kejutan.
Terlebih, kedua pemain telah sering bertemu di pelatnas, sehingga saling mengenal pola permainan masing-masing.
Nomor tunggal putri tak kalah seru. Satu-satunya wakil Indonesia tersisa, Gregoria Mariska Tunjung akan melakoni laga berat melawan unggulan pertama, Akane Yamaguchi.
Penggemar bulu tangkis Tanah Air tentunya masih ingat jelas pertemuan kedua pemain tersebut di laga pembuka Malaysia Open 2022 pekan lalu.
Kala itu, Gregoria berhasil membuat kejutan dengan mengalahkan Yamaguchi dalam dua gim langsung, 21-14, 21-14.
"Untuk pertandingan melawan Akane Yamaguchi, saya sudah melupakan soal kemenangan di Malaysia Open pekan lalu," ujar Gregoria dikutip dari laman resmi PBSI.
"Saya tidak mikir lagi soal menang atau kalah. Saya hanya mau bermain maksimal dan mengeluarkan seluruh kemampuan terbaik," tuturnya.
Selain Chico, Ginting, dan Gregoria, empat wakil lain yang turut berjuang hari ini adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Skorer dapat menyaksikan perjuangan para wakil Indonesia dengan mengunjungi link live streaming ini:
Lihat postingan ini di Instagram
Berikut jadwal wakil Indonesia di babak perempat final Indonesia Masters 2022, Jumat (8/7/2022):
Lapangan 1
- WD - Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti
Lapangan 2
- WS - Akane Yamaguchi (Jepang/1) vs Gregoria Mariska Tunjung
- MD - Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3)
- MD - Junaidi Arif/Muhammad Haikal (Malaysia) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (6)
Lapangan 3
- XD - Robin Tabeling/Selena Piek (Belanda) vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
- MS - Chico Aura Dwi Wardoyo vs Anthony Sinisuka Ginting (6)
Berita bulu tangkis lainnya:
Malaysia Masters 2022: Kepercayaan Diri Jadi Modal Rinov/Pitha Menangi Laga Kedua
Rekap Hasil Indonesia di Malaysia Masters 2022: 7 Wakil Amankan Tiket Perempat Final
Hasil Malaysia Master 2022: Indonesia Sementara Loloskan 2 Wakil ke Perempat Final