SKOR.id β Megawati Hangestri Pertiwi gagal membantu Jung Kwan Jang Red Sparks mencetak kemenangan atas tamunya, Hyundai Engineering & Construction Hillstate, Jumat (8/11/2024).
Bintang voli putri Indonesia itu sebenarnya tampil impresif. Ia menjadi top skorer dengan sumbangan 34 poin. Namun, tidak cukup menghindarkan Red Sparks dari kekalahan di Daejeon Chungmu Gymnasium.
Dalam lanjutan V-League 2024-2025, kejuaraan bola voli paling bergengsi di Korea Selatan, Megawati dan kawan-kawan keok 1-3 (12-25, 29-27, 22-25, 37-39) dari juara bertahan tersebut.
Ini menjadi kekalahan kedua Red Spark dari lima pertandingan pertama V-League 2024-2025. Sebelumnya mereka takluk melawan IBK Altos, 2-3, juga di kandang.
Sedangkan tiga kemenangan dibukukan ketika bertemu GS Caltex (3-0), AI Peppers Savings Bank (3-2), dan juga Expressway Corporation Hi-Pass (3-0).
Menghadapi Hillstate, tim asuhan pelatih Ko Hee-jin kewalahan dan tak bisa keluar dari tekanan. Terbukti pada set pertama Red Sparks tertinggal jauh, 12-25.
Tuan rumah bangkit di set kedua, unggul 29-27, untuk menyamakan skor menjadi 1-1. Tetapi, lagi-lagi Red Sparks harus mengakui ketangguhan tim tamu pada set ketiga serta keempat, yang begitu menegangkan.
Megawati sendiri telah berusaha mengerahkan kemampuan terbaiknya demi menghindarkan Red Sparks dari hasil negatif, mencetak total 34 poin. Ini torehan tertingginya dalam lima laga pada musim 2024-2025.
Pemain asing Red Sparks lainnya, Vanja Bukilic juga tampil tajam dengan membukukan 30 poin. Hanya saja sumbangsihnya dan Megatron, julukan Megawati Hangestri, tak cukup untuk menghasilkan kemenangan.
Torehan Megawati Hangestri sama seperti dibukukan oleh bintang Hillstate, Laetitia Moma Bassoko, yang juga mengemas 34 poin melawan Red Sparks.
Dengan hasil ini, Red Sparks tertahan di peringkat ketiga dalam klasemen sementara V-League 2024-2025 dengan koleksi 9 poin. Mereka belum bisa memangkas defisit dari Hillstate di urutan dua dengan 14 poin.
Sedangkan posisi puncak ditempati oleh Heungkuk Pink Spiders dengan nilai sempurna, 15 poin. Tim yang diperkuat Ratu Voli Korea Selatan Kim Yeon-koung itu menyapu bersih kemenangan dalam lima laga awal.
Selanjutnya, Red Sparks akan menghadapi laga berat. Mereka dijadwalkan bertandang ke Samsan World Gymnasium, bertemu dengan tuan rumah sekaligus sang pemuncak klasemen, Pink Spiders.