- Penjaga gawang muda Persib Bandung, Erlangga Setyo, siap bekerja keras pada pemusatan latihan timnas Indonesia.
- Erlangga Setyo optimistis bisa mendapat banyak pengalaman berharga dari training center (TC) timnas Indonesia.
- Sebelum mengikuti TC timnas Indonesia, Erlangga Setyo juga telah mempersiapkan diri dengan baik.
SKOR.id – Kiper muda Persib Bandung, Erlangga Setyo, mendapat kesempatan berharga mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia.
Training Center (TC) di Jakarta selama 8 hingga 28 Februari 2021 itu merupakan persiapan timnas Indonesia untuk SEA Games 2021.
Bagi Erlangga Setyo, kesempatan berlatih di bawah arahan pelatih Shin Tae-yong di timnas Indonesia merupakan pengalaman yang baru.
Sebab, selama ini, Erlangga Setyo yang masih berusia 17 tahun lebih banyak menghabiskan waktunya bersama timnas U-19 Indonesia.
Tentu, kesempatan untuk berlatih bersama pemain-pemain senior bakal menjadi pengalaman berharga bagi kiper masa depan Persib ini.
Oleh karenanya, dia akan bekerja keras menjawab kepercayaan Shin Tae-yong yang telah memanggilnya mengikuti TC timnas senior.
"Saya sangat bersyukur bisa mendapat panggilan timnas. Hal ini karena banyak hal positif yang didapat," kata Erlangga, dari laman resmi Persib.
"Selain ilmu dan jam terbang, banyak pengalaman berharga yang bisa saya dapatkan. Saya harus kerja keras untuk mendapat itu semua," ia melanjutkan.
Lebih lanjut Pemain jebolan Diklat Persib Bandung itu juga terbilang optimistis menyambut pemusatan latihan di Stadion Madya nanti.
Sebab, ia mengaku sudah punya persiapan yang baik sebelum mendapat panggilan untuk mengikuti TC timnas Indonesia.
"Untuk persiapan, secara fisik dan mental, saya sudah siap untuk mengikuti pemusatan latihan," ucap Erlangga Setyo.
"Selama ini, saya juga tetap berlatih secara mandiri untuk menjaga kebugaran," penjaga gawang berpostur 192 cm itu menambahkan.
Adapun selain Erlangga Setyo, ada satu pemain klub berjulukan Pangerang Biru yang juga mendapat panggilan timnas Indonesia.
Yakni Muhammad Aqil Savic dan keduanya akan "bersaing" dengan Nadeo Argawinata (Bali United) dan Muhammad Riyandi (Barito Putera).
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Persib Bandung lainnya:
Latihan dari Juru Taktik Brasil Jadi Bekal Kiper Persib di Timnas Indonesia