- Gelandang muda Semen Padang, Genta Alparedo, masuk dalam daftar training center (TC) timnas Indonesia di Jakarta.
- Pemain muda Semen Padang, Genta Alparedo, mengaku bangga bisa masuk TC timnas Indonesia.
- Mentalitas Genta Alparedo sudah dipersiapkan untuk bisa bersaing memperebutkan tempat di timnas Indonesia.
SKOR.id - Semen Padang FC menyumbang satu pemain dalam pemusatan latihan atau training center (TC) timnas Indonesia.
Pemain muda Semen Padang, Genta Alparedo, dipanggil untuk mengikuti TC timnas Indonesia yang berlangsung di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta.
Seperti yang diberitakan PSSI, latihan timnas Indonesia dimulai pada Senin (8/2/2021).
Genta Alparedo mengaku sangat terkejut namanya masuk dalam daftar 36 pemain yang dipilih pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti TC timnas Indonesia.
Pemain berposisi gelandang itu mengaku sudah mempersiapkan mental untuk bersaing dengan pemain-pemain senior di timnas Indonesia.
"Ya saya sangat senang, dan semoga bisa masuk tim inti dan bisa membela timnas Indonesia di SEA Games tahun ini," kata Genta kepada Skor.id.
"Harus siap mental terutama, kalau di lapangan ya sama saja baik senior atau junior. Tapi kalau di luar lapangan baru ada yang namanya senior dan junior," tutur Genta.
Genta Alparedo sebelumnya juga dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia di Jakarta dan Spanyol.
Sementara itu pemusatan latihan ini digelar untuk menatap ajang multievent, SEA Games 2021.
SEA Games 2021 dijadwalkan akan digelar di Vietnam pada November hingga Desember mendatang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Gelandang Sulut United Siap Jalani Latihan Berat Bersama Timnas Indonesia
Satu Pemain Batal Ikut TC Timnas Indonesia, Bentrok Seleksi Masuk TNI AU
Penyerang Muda PSS Sleman Tak Sabar Ikut TC Timnas Indonesia