- Goh Liu Ying akan tampil di Olimpiade ketiganya pada Tokyo 2020 musim panas ini.
- Ganda campuran yang berpasangan dengan Chan Peng Soon ini bersyukur memiliki karier bulu tangkis yang panjang.
- Goh Liu Ying berharap kariernya menjadi motivasi untuk para junior tersebut atlet perempuan Malaysia.
SKOR.id - Goh Liu Ying akan jadi pebulu tangkis putri pertama Malaysia yang tampil dalam tiga Olimpiade jika Tokyo 2020 sukses digelar pada 23 Juli-8 Agustus 2021.
Bersama pasangannya di ganda campuran, Chan Peng Soon, Goh Liu Ying dinyatakan lolos kualifikasi Olimpiade Tokyo pada akhir Mei lalu.
Sejak debut bersama Chan Peng Soon pada Olimpiade London 2012, pasangan ini selalu berhasil menembus pesta olahraga empat tahunan itu.
Sejauh ini, Chan/Goh berhasil menyabet medali perak pada Olimpiade Rio de Janeiro usai kalah dari Liliyana Natsir/Tontowi Ahmad pada 2016 lalu.
Goh pun merasa bersyukur bisa kembali menjadi tumpuan utama Malaysia di sektor ganda campuran untuk Tokyo 2020 mendatang.
"Saya sangat bangga bisa ke Tokyo untuk Olimpiade ketiga. Saya bersyukur dan senang karena bisa main di level tertinggi sepanjang tahun ini," katanya.
"Saya telah melewati banyak rintangan, terutama cedera-cedera besar. Jadi, bisa tampil lagi di Olimpiade, rasanya pencapaian ini sangat bermakna."
Sebagai atlet putri tersukses di Malaysia, Goh Liu Ying berharap pencapaiannya tersebut bisa menjadi motivasi para junior untuk lebih tinggi lagi.
Tidak terbatas di bulu tangkis, atlet 32 tahun tersebut berharap semakin banyak atlet putri Malaysia yang berlaga di kancah dunia.
"Dilihat dari perspektif bulu tangkis Malaysia, ini menunjukkan bahwa olahraga tidak hanya untuk laki-laki tetapi juga perempuan, yang semakin kuat dan mumpuni."
"Saya berharap ada semakin banyak para atlet putri yang termotivasi, tidak hanya untuk bulu tangkis tetapi di cabang olahraga apapun," katanya.
Tak hanya jadi Olimpiade ketiga, Tokyo 2020 juga akan jadi momen bersejarah karena Goh Liu Ying dipercaya menjadi pembawa bendera Malaysia.
Saat upacara pembukaan Olimpiade Tokyo 2020, 23 Juli mendatang, dirinya akan berada di posisi paling depan kontingen Malaysia.
Unggulan ketujuh ganda campuran itu akan mulai bertanding di Musashino Forest Sports Plaza, Tokyo, pada 24 Juli s.d. 2 Agustus 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Copa America 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap https://t.co/RKxcNDcjhn— SKOR.id (@skorindonesia) June 28, 2021
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Strategi Badminton Malaysia Atasi Pembatasan Ofisial di Olimpiade Tokyo
Pebulu Tangkis Malaysia Ini Cetak Rekor di Olimpiade Tokyo 2020