- Irfan Haarys Bachdim mengungkapkan masa depannya setelah memilih mundur dari PSS Sleman.
- Irfan Bachdim sempat dikaitkan dengan Persija Jakarta dan Arema FC sebagai pelabuhan barunya.
- Namun, Irfan Bachdim justru mengisyaratkan dirinya akan menjauh dari Liga 1 2021-2022 untuk sementara waktu.
SKOR.id - Pascamundur dari PSS Sleman, Irfan Bachdim dikait-kaitkan dengan beberapa klub, namun pilihan sudah ia buat.
Irfan Bachdim dan PSS Sleman sepakat mengakhiri kerja sama pada awal Oktober lalu.
Alasan keluarga yang membuat Irfan Bachdim tak kuasa menyelesaikan ikatan kontraknya di PSS.
Format kompetisi yang menerapkan bubble to bubble dalam enam seri menyulitkan Irfan untuk bertemu dengan keluarga.
Liga 1 2021-2022 memang berbeda daripada musim biasanya yang menerapkan sistem pertandingan home-away.
Kali ini, Liga 1 terdiri dari enam seri yang semuanya diselenggarakan di Pulau Jawa. Seri satu di DKI Jakarta-Jawa Barat-Banten, seri dua di DIY dan Jawa Tengah, seri tiga di Jawa Timur.
Sementara seri keempat hingga keenam merupakan pengulangan dari seri satu hingga tiga.
Selama berlaga dalam satu seri, pemain dilarang keluar dari lokasi hotel tempat tim menginap.
Dalam satu seri sebuah tim bisa main hingga 5-6 kali dan menghabiskan waktu kurang lebih satu bulan di satu lokasi.
Praktis, Irfan tak bisa sering bertemu dengan keluarganya yang tinggal di Bali saat ini.
"Liga berubah dan itu sangat berat bagi saya. Keluarga enggak bisa ikut," ujar Irfan Bachdim dalam kanal YouTube KR TV.
"Saya adalah family man, terpisah jauh dari keluarga dengan waktu yang lama, itu susah buat saya. Susah banget," ucap pemain berdarah Indonesia-Belanda itu.
Irfan sempat dihubung-hubungkan dengan tim-tim lain di Liga 1 2021-2022. Gosip yang beredar, eks pemain Persema Malang itu bakal bergabung ke Persija Jakarta atau Arema FC.
Namun demikian, Irfan membantah hal tersebut. Ia justru mengungkapkan rencananya untuk mundur dari kompetisi sepak bola Indonesia.
"Untuk tahun ini enggak mungkin (pindah klub), karena liganya jalannya tetap sama. Walaupun Bali United, Persija, Arema sama saja tetap main di Jogja nanti pindah ke Malang dan Surabaya, nanti pindah ke Jakarta. Pindah-pindah," ucap Irfan.
"Ya untuk tahun ini saya berhenti main di liga. Tapi tetap jaga kondisi, saya tetap main bola di sini tapi dengan personal trainer," kata dia.
Pemain 33 tahun itu tak menutup kemungkinan akan kembali bermain pada paruh musim.
Namun, dengan catatan format kompetisi Liga 1 2021-2022 diubah dan tak menggunakan sistem seri.
"Kalau mungkin setengah musim formatnya ganti home-away lagi, ya mungkin balik ke PSS lagi atau ke tim lain. Tapi yang pertama pasti balik ke PSS," ucap ayah tiga anak itu.
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
Ryuji Utomo dan Dua Pemain Lain Dipastikan Perkuat Persija pada Putaran Kedua Liga 1 2021-2022
Satu-satunya Kiper Asing di Liga 1 2021-2022 Selangkah Lagi Pecahkan Rekor Clean Sheet
Nick Kuipers, Sosok Kunci Minimnya Kebobolan Persib di Liga 1 2021-2022