- Indonesia Manchester United melakukan kegiatan sosial selama pandemi Covid-19 berlangsung.
- Fan Klub Manchester United di Indonesia itu mengatakan harus bersabar tak bisa menyaksikan klubnya berlaga di tengah pandemi Covid-19.
- Indonesia Manchester United memiliki podcast untuk menemani pendukung Setan Merah saat pandemi Covid-19.
SKOR.id - Salah satu Fan Klub Manchester United, Indonesia Manchester United, melakukan kegiatan sosial selama pandemi Covid-19 berlangsung.
Selama pandemi virus Corona, fan klub-klub sepak bola harus bersabar tak bisa menyaksikan tim kesayangan mereka berlaga, termasuk salah satu Fan Klub Manchester United di Tanah Air, Indonesia Manchester United
Sekertaris Indonesia Manchester United Bandung, Kanya Nadra Andhina, mengungkapkan bahwa selama pandemi Covid-19 mereka mencoba untuk melakukan aksi solidaritas untuk membantu saudara-saudara lainnya yang lebih membutuhkan. Hal ini diungkapkan Kanya saat melakukan siaran langusng di Instagram Skor.id.
Berita Manchester United Lainnya: Manchester United Pilih Tidak Perpanjang Kontrak Paul Pogba
"Kami mengadakan kegiatan sosial berupa penggalangan dana dan hasilnya dialokasikan untuk membelikan makanan kepada para pedagang, pengendara ojek online, serta para supir taksi khususnya di Jakarta dan Surabaya," kata Kanya.
Kegiatan-kegiatan seperti ini memang sangat diharapkan pada saat krisis karena Covid-19 ini, terutama untuk para pekerja harian yang mungkin penghasilannya menurun drastis.
Kegiatan ini menjadi salah satu hal positif yang bisa dilakukan oleh kelompok fan klub yang ada di Indonesia.
Selain itu, Kanya mengungkapkan untuk mengobati kerinduan akan sepak bola, fan klub Indonesia Manchester United memiliki podcast.
Berita Manchester United Lainnya: 10 Penampilan Terbaik Manchester United di Kancah Eropa Sejak 1990
"Beberapa kali Indonesia Manchester United Surabaya dan Indonesia Manchester United Bandung membuat podcast," ujar Kanya.
Kanya berharap akan banyak hal-hal positif lain yang bisa dilakukan Indonesia Manchester United saat pandemi Covid-19.
View this post on Instagram