- Europan Football Fans Association atau EFFA menjadi wadah fans klub- fans klub sepak bola Eropa.
- EFFA telah diikuti oleh 21 klub dari berbagai komunitas suporter sepak bola di Eropa.
- Klub-klub yang ingin bergabung ke dalam EFFA harus memenuhi beberpa syarat.
SKOR.id - Fans klub- fans klub sepak bola Eropa, sebagian besar tergabung dalam komunitas Europan Football Fans Association atau EFFA.
Komunitas yang berdiri tanggal 26 Juli 2015 tersebut menjadi wadah bagi kelompok-kelompok suporter sepak bola Eropa di Indonesia untuk saling sharing dan berkreasi.
Hingga saat ini, EFFA telah diikuti oleh 21 klub dari berbagai komunitas suporter sepak bola di Eropa. Anggotana terdiri dari Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, dan Liga Jerman.
Berita Fan Klub Lainnya Harapan Indonesia Manchester United soal Transfer Dayot Upamecano
Presiden EFFA, Reza H.E Sondakh, menuturkan EFFA bertujuan untuk menyatukan fan klub- fan klub sepak bola Eropa saat melakukan live instagram bersama Skor.id.
"Dulu sempat ada benturan antar fan klub terutama Liga Italia yang atmosfernya luar biasa. tujuan kita membentuk asosiasi ini untuk meredam gesekan antar fan klub," ujar Reza
Reza juga menuturkan dengan ada asosiasi ini yang tadinya banyak gesekan, sekarang mereka berjalan bersama-sama untuk memberikan inovasi-inovasi baru untuk sepak bola.
Berita Fan Klub Lainnya: Parma dari Kacamata Seorang Parmagiani Indonesia
Menariknya, untuk menjadi anggota EFFA ini tidak sembarangan orang. Mereka yang berada di EFFA harus menjadi pengurus di ssalah satu fan klub sepak bola yang tergabung di dalam EFFA.
Reza menyampaikan klub-klub yang ingin bergabung ke dalam EFFA harus memenuhi beberpa syarat. Mereka tidak akan sembarangan untuk menerima klub bergabung di EFFA.
"Salah satunya harus rutin menjalankan eventnya. Kemudian, struktur fan klub tersebut harus sudah lengkap," tambah Reza.
EFFA seringkali mengadakan acara-acara seputar dunia sepak bola. Mulai dari gathering bersama, nonton bareng, hingga mengadakan turnamen-turnamen futsal.
Reza memiliki gebrakan besar untuk memperingati hari jadi EFFA 26 Juli mendatang. Akan tetapi, semua itu harus ditunda karena pandemi Covid-19.
"Ulang tahun EFFA punya gebrakan besar, proposal dari juga sudah siap, kita ingin mengadakan EFFA Spot Race," pungkas Reza.
Berita Fan Klub Lainnya: Parmagiani Indonesia, Setia Mendukung Parma di Mana Pun Mereka Berlaga
EFFA Spot Race akan mempertemukan berbagai fan klub yang ada untuk berkumpul bersama dan mengadakan kegiatan bersama. Reza berharap agar pandemi ini cepat berakhir dan dapat segera kembali seperti semula.
Selain itu, EFFA akan selalu mengambil bagian penting ketika Timnas Indonesia berlaga. Reza menambahkan, meskipun mereka tergabung dalam fan klub luar negeri tetapi akan tetap mendukung Timnas Indonesia saat bertanding.