SKOR.id – Indonesia kembali bakal menjadi tuan rumah kompetisi voli antarnegara, kali ini tingkat Asia Tenggara yang bertajuk SEA V.League 2023.
SEA V.League adalah liga bola voli antarnegara Asia Tenggara "lanjutan" dari ajang yang sebelumnya bernama ASEAN Grand Prix.
Untuk sektor putri, SEA V.League 2023 bakal jadi tahun ketiga penyelenggaraan liga voli antarnegara Asia Tenggara.
Sedangkan bagi sektor putra, turnamen tahun ini bakal menjadi edisi penyelenggaraan perdana.
Pada SEA V.League 2023, tim voli putra Indonesia bakal berafiliasi dengan klub LavAni sementara tim voli putri Indonesia menggandeng Bandung bjb Tandamata.
Kedua klub itu diberi kesempatan untuk mengusung nama Timnas Indonesia di SEA V.League 2023 setelah keluar sebagai juara Proliga 2023.
Dua wakil Indonesia itu pun bakal bersaing selama dua putaran dengan perwakilan Thailand, Vietnam, dan Filipina.
Ketum PP PBVSI, Imam Sudjarwo, mengatakan bahwa SEA V.League ini hadir untuk menambah pengalaman serta jam terbang tim voli Asia Tenggara di level internasional.
Lebih jauh, Imam Sudjarwo berharap ajang ini dapat membantu meningkatkan kualitas tim voli Indonesia agar bisa bersaing dalam kompetisi voli dunia.
Ia pun berharap suatu saat nanti Indonesia bisa tampil di ajang yang jauh lebih bergengsi, seperti FIVB Challenger hingga Volleyball Nations League (VNL).
“Diadakannya SEA VLeague ini tentu untuk menambah pengalaman dan jam terbang dari klub atau tim dari negara Asia Tenggara berlaga di level internasional,” ujarnya.
“Dimulai dari SEA Games, selanjutnya AVC Challenge Cup, dan lebih tinggi lagi harapannya adalah bisa ke FIVB Challenger yang membuka kans untuk main di VNL.”
Kompetisi SEA V.League 2023, baik untuk sektor putra maupun putri, bakal digelar dalam dua putaran.
Untuk sektor putra, putaran pertama akan digelar di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor pada 21–23 Juli 2023.
Sepekan kemudian, 28–30 Juli 2023, kompetisi putaran kedua bakal digulirkan dengan Filipina menjadi tuan rumah.
Adapun sektor putri bakal digulirkan di Vietnam pada 4-6 Agustus 2023 untuk putaran pertama disusul putaran kedua di Thailand pada 11-13 Agustus 2023.
Terkait penyelenggaraan putaran pertama SEA V.League 2023 sektor putra di Indonesia, PP PBVSI bakal menyediakan tiket yang bisa dibeli secara online.
Hal tersebut seperti yang diungkapkan oleh Reginald Nelwan selaku Ketua III Bidang Kompetisi dan Pertandingan PP PBVSI dalam sesi Konpers Senin (17/7/2023).
“SEA V.League nanti akan berbayar dan pembelian tiket secara online seharga Rp250 ribu. Bisa beli tiketnya di website PBVSI,” ujarnya menjelaskan.
“Nanti, di situ ada instruksi lengkap untuk membeli tiket. Tiketnya nanti bakal menggunakan barcode dan gelang.”
Tiket yang disediakan oleh PBVSI pun cukup terbatas karena venue hanya bisa menampung maksimal 1.000 penonton.
Namun, pencinta voli Indonesia tak perlu kecewa karena SEA V.League 2023 juga akan disiarkan oleh EMTEK Group secara eksklusif melalui Moji, Vidio, dan Nexparabola.