SKOR.id – Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus angkat koper lebih awal dari turnamen BWF Super 750 India Open 2024.
Langkah Rinov/Pitha langsung terhenti di babak pertama setelah menelan kekalahan melawan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia) pada Rabu (17/1/2024).
Tampil apik di gim pertama, Rinov/Pitha justru kendor dan tak mampu menjaga momentumnya hingga akhirnya harus menyerah 21-14, 11-21, 11-21, dalam duel yang berlangsung di K.D. Jadhav Indoor Hall, Indira Gandhi Sports Complex, New Delhi.
“Kami kurang tahan dengan pola permainan kami, sementara mereka lebih tahan untuk bermain seperti pertandingan tadi,” komentar Rinov Rivaldy soal kekalahannya.
Kekalahan pada laga kali ini sekaligus memutus rentetan kemenangan Rinov/Pitha kala jumpa dengan ganda campuran Negeri Jiran tersebut.
Tercatat dalam tiga pertemuan sebelumnya, pasangan Indonesia selalu berhasil mengatasi perlawanan Chen/Toh. Dengan keberhasilan Chen/Toh pecah telur atas Rinov/Pitha, rekor head-to-head antar kedua pasangan pun kini menjadi 3-1.
“Mereka pastinya belajar dari pertemuan kami sebelumnya. Kami bisa ambil gim pertama tapi tidak bisa mempertahankan momentum di gim kedua dan ketiga. Kami tertekan dengan pola permainan mereka yang berubah,” ujar Pitha Haningtyas Mentari.
Sepekan sebelumnya, Rinov/Pitha juga meraih hasil minor di Malaysia Open 2024. Dalam turnamen pembuka musim tersebut, ganda campuran peringkat 19 dunia itu juga langsung tersingkir di babak pertama setelah dikalahkan Mathias Thyrri/Amelie Magelund (Denmark).
Berkaca dari rentetan pencapaian yang kurang memuaskan tersebut, Rinov/Pitha masih bertekad ingin memperbaiki hasil serta performa mereka di turnamen-turnamen selanjutnya.
“Selama masih diberi kesempatan, saya dan Rinov akan mencoba maksimal apapun kondisinya, bagaimanapun caranya. Kami akan coba lagi di turnamen berikutnya,” tutur Pitha.
Kini, Indonesia hanya menyisakan satu wakil saja di nomor ganda campuran India Open 2024 menyusul kekalahan yang dialami Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati diharapkan mampu menjaga asa ganda campuran Indonesia untuk melangkah lebih jauh dalam turnamen BWF Super 750 tersebut.
Rehan/Lisa baru akan mengawali perjuangan mereka pada hari ini dengan menantang unggulan kedelapan, Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hongkong).
Sementara itu satu ganda campuran Merah Putih lainnya, yakni Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja telah lebih dulu gugur usai takluk dari Feng Yang Zhe/Huang Dong Ping (Cina) melalui pertarungan rubber game, 15-21, 23-21, 12-21 pada hari pertama turnamen.