- Liga Spanyol turut menggelar laga pertama untuk musim baru 2021-2022, Sabtu (14/8/2021).
- Valencia menjamu Getafe dan keluar dengan kemenangan 2-0.
- Dua kartu merah keluar dari kantong wasit pada laga ini.
SKOR.id - Liga Spanyol musim 2021-2022 telah dimulai pada Sabtu (14/8/2021), dibuka melalui laga Valencia vs Getafe.
Duel Valencia kontra Getafe berakhir dengan kemenangan tuan rumah dengan skor 1-0. Namun, kemenangan ini didapat melalui laga penuh drama.
Dua kartu merah dikeluarkan di Stadion Mestalla, membuka Liga Spanyol dengan "brutal."
Valencia turun dengan komposisi terbaik dan memainkan formasi 4-4-2. Duet Maximiliano Gomez dan Goncalo Guedes dipilih untuk mengisi lini depan.
Sementara Getafe turun dengan formasi 5-3-2, memfokuskan pada lini pertahanan dan mengandalkan serangan balik.
Laga baru berjalan tiga menit, Valencia sudah harus bermain dengan 10 orang setelah Hugo Guillamon melakukan pelanggaan keras dan langsung diganjar kartu merah.
Meski kalah jumlah pemain, Valencia justru mampu unggul lebih dulu lewat hadiah penalti, setelah Denis Cheryshev dijatuhkan di kotak terlarang.
Carlos Soler yang jadi algojo sukses menjaringkan bola ke gawang Getafe, Valencia unggul satu gol.
Unggul jumlah pemain, Getafe gencar menggmpur pertahanan Valencia demi bisa menyamakan kedudukan.
Getafe tercatat melepaskan 22 tembakan dengan 4 diantaranya tepat sasaran. Namun kedudukan belum berubah.
Pada menit ke-76, Getafe justru mendapat bencana setelah bek Erick Cabaco mendapat kartu kuning kedua.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Prediksi Norwich City vs Liverpool: The Canaries Membawa Misi Balas Dendam untuk The Reds https://t.co/sQcJut7nlv— SKOR.id (@skorindonesia) August 13, 2021
Berita lainnya:
Prediksi Chelsea vs Crystal Palace: Tim Baru Patrick Vieira vs The Blues Tanpa Lukaku
Prediksi Alaves vs Real Madrid: Era Baru Los Blancos Dimulai