SKOR.id - Pertandingan pembuka Piala Asia 2023 antara Qatar vs Lebanon yang berlangsung di Stadion Lusail, Jumat (12/1/2024), berakhir dengan hasil 3-0 untuk keunggulan tim tuan rumah.
Gol Qatar ke gawang Lebanon pada pertandingan di Grup A Piala Asia 2023 ini diceploskan oleh Akram Afif (45', 90'+4), dan Almoez Ali (56')
Qatar yang menjadi tuan rumah Piala Asia 2023, membuka peluang pada menit ketiga melalui Abdulaziz Hatem, tetapi aksinya tak menyulitkan kiper Lebanon, Mostafa Matar.
Pada menit kelima, pendukung Qatar sempat bersorak setelah timnya mampu mencetak gol, tetapi Aloez Ali sudah lebih dulu di posisi offside, skor 0-0 belum berubah.
Kerja sama Hassan Maatouk dengan Hussein Al Zein, berbuah peluang pertama untuk Lebanon, pertahanan Qatar masih mampu mengamankan serangan tersebut.
Hussein Al Zein kembali memperoleh peluang pada menit ke-24, kali ini sepakannya masih mengarah ke gawang kiper Qatar, Meshaal Barsham.
Keberuntungan masih belum menyertai Qatar, peluang emas dari Akram Afif pada menit ke-31 hanya berujung membentur mistar gawang Lebanon.
Usaha keras Qatar akhirnya berbuah gol di menit ke-45, umpan Almoez Ali berhasil diterima Akram Afif yang dengan tenang melakukan tendangan mendatar ke sudut gawang Lebanon, skor 1-0 untuk tim tuan rumah bertahan hingga babak pertama berakhir.
Pada babak kedua, Lebanon mengawalinya dengan dua peluang beruntun pada menit ke-49 melalui Mohamad Haidar dan Alexander Melki, yang belum mampu mengoyak gawang Qatar.
Justru Qatar yang akhirnya mampu menambah keunggulan pada meni t ke-56, setelah sundulan Almoez Ali gagal dihentikan Mostafa Matar, skor 2-0 untuk keunggulan tim tuan rumah.
Pertahanan Qatar masih terlalu tangguh, peluang dari Bassel Jradi di menit ke-69 gagal membuat Lebanon memperkecil ketertinggalan mereka.
Namun, pada menit ke-78, penyerang Qatar, Almoez Ali, harus ditarik keluar dan digantikan Ahmed Alaa karena mengalami cedera.
Lebanon terus coba menyerang, satu peluang tercipta di menit ke-88 melalui Omar Bugiel, tapi masih belum bisa berbuah gol.
Perpanjangan waktu selama 10 menit berhasil dimaksimalkan dengan baik oleh Qatar yang mencetak gol ketiga mereka melalui Akram Afif dei menit 90'+4.
Hasil 3-0 untuk keunggulan Qatar atas Lebanon tak berubah hingga laga berakhir, tuan rumah berpesta di laga pembuka Piala Asia 2023.
Qatar (4-3-2-1): Meshaal Barsham; Pedro Miguel, Almahdi Ali, Lucas Mendes, Mohammed Waad; Ahmed Fathi, Abdulaziz Hatem; Yusuf Abdurisag, Hassan Al Haydos, Akram Afif; Almoez Ali
Pelatih: Tintin Marquez
Lebanon (3-5-2): Mostafa Matar; Alexander Melki, Nour Mansour, Kassem Al Zein; Hussein Al Zein, Ali Tneich, Mohamad Haidar, Walid Shour, Nassar Nassar; Bassel Jradi, Hassan Maatouk
Pelatih: Miodrag Radulovich