- Berikut ini hasil dan jalannya laga pekan kedelapan Liga 1 2022-2023 antara Persija Jakarta vs Bhayangkara FC.
- Persija sejatinya sempat tertinggal lebih dulu lewat gol cepat Dendy Sulistyawan untuk Bhayangkara FC.
- Namun Persija lekas bangkit dan melakukan comeback berkat dua gol Michael Krmencik ke gawang Bhayangkara FC.
SKOR.id - Persija Jakarta berhasil melanjutkan tren kemenangan saat menjamu Bhayangkara FC, Sabtu (3/9/2022) malam.
Pada duel pekan kedelapan Liga 1 2022-2023, Persija menang 2-1 atas Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Bhayangkara FC sempat unggul lebih dulu lewat Dendy Sulistyawan (11'), lalu dibalas tim berjuluk Macan Kemayoran dengan dwigol Michael Krmencik (13' dan 55').
Kemenangan membuat Persija naik ke posisi kelima klasemen sementara Liga 1 2022-2023, sementara Bhayangkara FC tetap di posisi ke-13.
Jalannya Pertandingan
Laga ketat langsung tersaji saat babak pertama dimulai. Kedua tim menampilkan pola permainan terbuka sehingga peluang demi peluang bisa tercipta.
Persija yang berstatus tuan rumah mengambil inisiatif serangan lebih dulu. Dua upaya dari Hanno Behrens dan Syahrian Abimanyu masih belum menemui sasaran.
Justru Bhayangkara yang bisa memimpin lebih dulu pada menit ke-11. Aksi individu Dendy menyisir sisi kiri diakhiri sepakan melengkung yang gagal dihalau kiper Andritany Ardhiyasa.
Keunggulan 1-0 tim berjuluk The Guardian tak bertahan lama. Persija merespons cepat. Bermula dari serangan di sisi kanan, Abdulla Yusuf Helal mengirimkan umpan ke tiang jauh.
Firza Andika yang ada di sisi kiri dapat menguasai bola. Ia sempat melihat posisi rekan-rekannya sebelum mengirim bola ke Michael Krmencik yang ditanduk jadi gol di menit ke-13.
Bek Persija, Hansamu Yama, hampir mencetak gol bunuh diri pada pertengahan babak pertama. Umpan Dendy salah diantisipasi sehingga mengarah ke gawangnya sendiri.
Beruntung Andritany sangat sigap. Sambil terbang, ia menepis bola ke luar. Penyelamatan apik tersebut membuatnya mendapat pelukan dari Ondrej Kudela.
Abdulla Yusuf Helal juga ingin mencatatkan namanya di papan skor. Ia memiliki dua peluang beruntun pada menit ke-37. Sundulannya yang pertama masih dapat ditepis Awan Setho.
Bola muntah dikuasai Krmencik. Dari sisi kanan, ia mengirimkan umpan yang dapat disundul Yusuf Helal. Namun tandukannya kali ini dapat ditangkap oleh Awan Setho.
Setelah saling serang, tidak ada gol tambahan hingga waktu turun minum tiba dan babak pertama berkesudahan dengan skor sama kuat 1-1.
Babak Kedua
Saat laga dilanjut, Persija masih mendominasi. Dua peluang tercipta dalam lima menit awal. Sepak pojok dari Syahrian Abimanyu bisa ditanduk Riko Simanjutak, tapi masih melenceng.
Pada menit ke-55, situasi set piece yang kembali didapatkan Macan Kemayoran akhirnya bisa membuahkan gol, yang diawali eksekusi Syahrian Abimanyu.
Sapuan bola striker Bhayangkara FC, Youssef Ezzejjari, malah mengarah ke Michael Krmencik yang berdiri bebas dan sukses memaksimalkan kesempatan itu menjadi gol.
Memasuki menit ke-60, pelatih kedua tim mulai melakukan pergantian pemain. Persija dan Bhayangkara FC melakukan tiga pergantian dalam kurun waktu 15 menit.
Perubahan komposisi pemain seakan turut memengaruhi jalannya laga. Intensitas serangan Macan Kemayoran menurun dan coba dimanfaatkan The Guardian untuk terus menyerang.
Sisi kiri pertahanan Persija beberapa kali dicecar para pemain Bhayangkara FC. Namun kedisiplinan bek masih bisa mengatasi serangan tersebut.
Hingga memasuki fase akhir laga, kedua tim masih saling berbalas serangan, tapi tak ada gol tambahan sampai pertandingan usai dan Macan Kemayoran menang 2-1.
Susunan Pemain Utama:
Persija Jakarta (3-4-3): Andritany Ardhiyasa; Muhammad Ferrari, Ondrej Kudela, Hansamu Yama; Firza Andika; Hanif Sjahbandi, Syahrian Abimanyu, Riko Simanjuntak; Hanno Behrens; Abdulla Yusuf Helal, Michael Krmencik
Pelatih: Thomas Doll
Bhayangkara FC (4-4-2): Awan Setho; I Putu Gede, Arsyaq Gufron, Indra Kahfi, Abdul Rachman; Muhammad Hargianto, Wahyu Subo Seto, Finky Pasamba, Adam Ahmad Najem; Dendy Sulistyawan, Youssef Ezzejjari
Pelatih: Widodo C Putro
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Persita Resmi Lepas Satu Pemain Pascalaga Pekan Kedelapan Liga 1 2022-2023
Skormeter: Rating Pemain dan MoTM Laga Liga 1, 2 September 2022
Liga 1 2022-2023: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap