- Inilah rating pemain dan man of the match (MoTM) untuk tiga laga pekan kedelapan Liga 1 2022-2023.
- Tiga tuan rumah, dua di antaranya tak mampu memetik kemenangan dalam laga akhir pekan lalu.
- Satu dari tiga MoTM kembali direbut pemain dengan posisi penjaga gawang.
SKOR.id - Persib Bandung adalah satu-satunya tim tuan rumah yang memenangi laga hari terakhir pekan kedelapan Liga 1 2022-2023, Minggu (4/9/2022).
Tiga laga hari terakhir pekan kedelapan Liga 1 2022-2023 tersaji di Jawa dan Kalimantan.
Selain Persib sebagai tuan rumah, Dewa United FC dan Barito Putera yang menjamu lawan mereka.
Berikut ini Skor.id menyajikan rating pemain dan man of the match (MoTM) untuk tiga laga pekan kedelapan Liga 1 2022-2023 ini.
Persib vs Rans Nusantara FC: 2-1
MoTM: Ciro Alves
Penyerang asal Brasil ini main 64 menit saat Persib menang atas Rans Nusantara FC dengan sumbangan satu gol, satu assist, dan satu umpan kunci.
Dia mencetak gol via sepakan penalti dan hanya sekali melepaskan satu tembakan tetapi terarah.
Ada 17 umpan dari Ciro Alves dan 13 di antaranya berstatus sukses. Selain punya dua tekel sukses, dia dua kali melakukan intersep.
Rating Pemain Persib
Luis Milla memainkan 16 pemain dalam laga ini dan nilai rataan pilar yang diturunkan adalah 6,47.
Nilai tertinggi laga ini adalah 7,2 dan dimiliki oleh penyerang Persib, Ciro Alves.
Tiga pemain pengganti yaitu Achmad Jufriyanto, Dedi Kusnandar, serta Bayu Fiqei mendapat nilai 5,8. Itu poin terendah timnya dalam laga ini.
Rating Pemain Rans Nusantara FC
Rahmad Darmawan menurunkan 15 pemain saat timnya kalah dari Persib dengan nilai rataan 6,07.
Pencetak gol Rans Nusantara FC, Wander Luis dapat poin 6,7 dan itu poin tertinggi timnya dalam laga ini.
Dua pemain pengganti atas nama Kurniawan Karman dan Fadilla Akbar dapat poin 5,7, itu nilai terendah dalam laga ini.
Dewa United vs PSS Sleman: 0-0
MoTM: Muhammad Ridwan
Kiper asal Tangerang Selatan ini main selama 90 menit dengan tujuh penyelamatan dan satu berstatus krusial.
Ada 22 umpan dari kiper PSS Sleman ini dengan 16 di antaranys statusnya sukses. Akurasi umpan Ridwan mencapai 73 persen plus dia melakukan dua intersep.
Rating Pemain Dewa United
Nil Maizar memainkan 15 pemain dengan nilai rata-rata dalam laga ini 6,55.
Duo pemain lokal Dewa United atas nama Jajang Sukmara dan kiper Syaifil menjadi pilar dengan nilai tertinggi timnya dalam laga ini yaitu 7,2.
Pemain muda berstatus pengganti atas nama Abi Defa Marendra dapat poin 5,8, itu nilai terendah dalam laga ini.
Rating Pemain PSS SLeman
PSS Sleman memainkan 14 pemain saat menahan PSS SLeman dengan nilai rataan adalah 6,56.
Muhammad Ridwan dapat poin tertinggi laga ini dan poinnya mencapai 7,7.
Nilai terendah dari pemain PSS dalam laga ini diterima Boaz Solossa dengan poin 5,8.
Barito Putera vs Arema FC: 1-1
MoTM: Renan Alves
Bek tengah asal Brasil ini main selama 90 menit dengan menyumbang satu gol.
Sepanjang laga, dia melakukan empat tembakan dan dua sepakannya terarah plus memiliki empat umpan yang dua di antaranya sukses.
Dari lima tekelnya, empat berstatus sukses dari Silva. Dia juga memiliki dua intersep dan blok tembakan plus 10 sapuan.
Rating Pemain Barito Putera
Pelatih sementara Yunan Helmi memainkan 15 pilarnya dengan rataan poin 6,39.
Renan Alves mendapatkan poin delapan dan itu nilai tertinggi dalam pertandingan ini.
Trio pemain atas nama Dedi Hartono, Dendi Maulana, dan Ambrizal Umanailo dapat poin 5,8. Itu nilai terendah dalam laga ini.
Rating Pemain Arema FC
Nilai rataan pemain Arema FC yang dimainkan dalam laga ini adalah 6,40 dari 16 nama yang diturunkan.
Sergio Silva mendapatkan poin 7,3 dan itu nilai tertinggi dari timnya dalam pertandingan ini.
Gelandang Adam Alis yang turun jadi starter dapat poin 5,8, ini nilai terendah dalam laga ini.
Keterangan: Skormeter adalah hasil rumusan statistik berdasarkan performa tim dan pemain dalam sebuah pertandingan.
Statistik didapatkan dan diolah oleh tim Statoskop yang memang sudah berpengalaman dalam mengolah data pertandingan sepak bola.
Baca Juga Skormeter lainnya:
Skormeter: Rating Pemain dan MoTM Laga Liga 1 pada 3 September 2022
Skormeter: Rating Pemain dan MoTM Laga Liga 1, 2 September 2022
Skormeter: Statistik 4 Kiper yang Selalu Main pada Tujuh Pekan Terakhir Liga 1 2022-2023