- Hasil dan jalannya pertandingan Liga Spanyol antara Osasuna vs Real Madrid.
- Real Madrid berhasil mengalahkan osasuna dengan skor 2-0
- Hasil ini membuat Real Madrid memangkas poin dari Barcelona.
SKOR.id - Berikut ini hasil dan jalannya pertandingan antara Osasuna vs Real Madrid, pada jornada ke-22 Liga Spanyol musim 2022-2023.
Laga antara Osasuna vs Real Madrid di Liga Spanyol, digelar di Stadion El Sadar, Minggu (19/2/2023) dini hari WIB,
Real Madrid menang 2-0 atas Osasuna dan kini hanya berjarak 5 poin dari Barcelona.
Jarak poin bisa kembali bertambah, jika Barcelona menang di laga selanjutnya.
Kedua tim mencoba membangun serangan pada awal babak pertama dan menemukan tempo permainan, Luka Modric mencoba membongkar pertahanan tuan rumah tetapi dihadang Ante Budimir.
Baru lima menit laga berjalan pemain Osasuna, Lucas Torro, mendapat kartu kuning, setelah melakukan pelanggaran keras terhadap Eduardo Camavinga.
Menit ke-10, Vinicius Junior mendapat peluang apik setelah berhasil merebut bola dari dari Jon Moncayola, tetapi sepakannya masih membentur kiper Osasuna, Sergio Herrera.
Pada menit ke-15, Real Madrid menghadapi serangan beruntun dari kubu tuan rumah, pertama peluang dari Ante Budimir yang sebenarnya berdiri bebas di area pertahanan Los Blancos.
Seusai kegagalan Ante Budimir, sepakan keras Moi Gomez dari luar kotak penalti masih mampu diselamatkan Thibaut Courtois.
Federico Valverde coba memecah kebuntuan dengan melakukan tembakan dari luar kotak penalti, tetapi sepakannya belum menemui sasaran.
Usaha pemain Osasuna, Jon Moncayola, pada menit ke-29 juga belum berhasil menembus gawang Real Madrid.
Eduardo Camavinga mencoba membongkar pertahanan Osasuna yang tampil cukup disiplin di menit ke-33, tetapi hanya berujung tendangan gawang.
Pada menit ke-43 Ante Budimir memperoleh peluang melalui sepakan dari luar kotak penalti, lagi-lagi ia gagal memaksimalkannya untuk menjadi gol.
Hingga babak pertama berakhir, kedua tim belum mampu menciptakan gol, skor 0-0 pun belum berubah.
Pada awal babak kedua, Rodrygo yang mengecoh beberapa pemain lawan, melakukan tendangan yang masih melenceng tipis dari gawang Osasuna.
Menit ke-52, Vinicius Junior mampu mencetak gol memaksimalkan umpan David Alaba dengan mengecoh Sergio Herrera, tetapi wasit tidak mengesahkan karena ia lebih dulu offside.
Lima menit kemudian, Vinicius Junior kembali berhadapan dengan Sergio Herrera, kali ini sang kiper mampu mengantisipasi pergerakannya.
Osasuna juga mengancam melalui Abdessamad Ezzalzouli di menit ke-59, kali ini tendangannya dari luar kotak penalti belum menemui sasaran.
Sepakan keras dari Jon Moncayola di menit ke-65 juga gagal berbuah gol, meski Thibuaut Courtois sudah mati langkah.
Peluang emas pada menit ke-74 kembali dibuang Vinicius, lagi-lagi Sergio Herrera mampu menutup celah yang membuat pemain asal Brasil itu kehilangan momentum.
Kerja keras Real Madrid akhirnya berbuah gol pada menit ke-78, Federico Valverde berhasil memaksimalkan umpan akurat Vinicius Junior.
Ante Budimir melakukan sundulan terarah pad amenit ke-83, tetapi Thibaut Courtois masih sigap mengamankan bola.
Real Madrid masih menekan, sepakan David Alaba pada menit ke-87 masih bisa ditepis oleh Herrera.
Vinicius Junior akhirnya mencetak gol di menit ke-89, setelah menerima umpan pemain muda, Alvaro Rodriguez.
Namun, wasit menganulir gol tersebut setelah memeriksa melalui VAR, dan menilai lebih dulu offside.
Baru pada menit 90'+2, Real Madrid menambah gol melalui Marco Asensio.
Gol Marco Asensio menutup laga untuk kemenangan Real Madrid atas Osasuna dengan skor 2-0.
Fakta Pertandingan Osasuna vs Real Madrid:
- Federico Valverde mencatatkan 150 penampilan di Liga Spanyol. 126 bersama Real Madrid dan 24 lainnya bersama Deportivo la Coruna.
Osasuna 0 vs 2 Real Madrid
Gol: 0-1 Federico Valverde (78'), 0-2 Marco Asensio (90'+2)
Susunan Pemain Osasuna vs Real Madrid:
Osasuna (4-3-3): Sergio Herrera; Jon Moncayola, Unai Garcia, David Garcia, Manu Sanchez; Moi Gomez, Lucas Torro/Kike Garcia (85), Darko Brasanac/Aimar Oroz (72); Ante Budimir, Ruben Garcia/Diego Moreno (63), Abdessamad Ezzalzouli/Kike Barja (85)
Pelatih: Jagoba Arrasate
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Eder Militao, Antonio Rudiger, Nacho/Dani Carvajal (77), David Alaba; Luka Modric, Eduardo Camavinga, Dani Ceballos/Marco Asensio (66); Federico Valverde, Rodrygo/Alvaro Rodriguez (87), Vinicius Junior
Pelatih: Carlo Ancelotti
Kartu Kuning: Lucas Torro, Jon Moncayola, Vinicius Junior, Moi Gomez, Nacho
Kartu Merah:
Wasit: Jose Munuera
Stadion: El Sadar