- Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba kembali beraksi di Olimpiade Tokyo 2020 dengan turun di nomor 50m rifle 3 positions putri.
- Sayangnya, Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba gagal menembus babak final setelah hanya menduduki posisi buncit pada babak kualifikasi.
- Babak final 50m rifle 3 positions putri diikuti oleh delapan penembak yang akan digelar di Asaka Shooting Range pada hari ini mulai pukul 14.00 WIB
SKOR.id - Atlet menembak Indonesia, Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba, menuntaskan nomor kedua yang diikutinya di Olimpiade Tokyo 2020 pada Sabtu (31/7/2021).
Setelah turun di nomor 10m air rifle putri pada pekan lalu, Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba kembali beraksi di Asaka Shooting Range kali ini untuk nomor 50m rifle 3 positions putri.
Dalam lomba ini, Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba bersaing dengan 36 penembak lain. Hanya delapan di antaranya yang berhak lolos ke final dan memperebutkan medali.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba mengakhiri kontes dengan nilai total 1.137-31x. Torehan itu didapat dari tiga posisi menembak yang berbeda.
Dalam posisi kneeling (berlutut), perempuan 20 tahun ini mengumpulkan nilai 371 dari empat series yang dilakoni (94-91-91-95).
Vidya memperoleh nilai 391 (100-97-99-95) dari posisi prone alias tengkurap. Sedangkan dari posisi standing (berdiri), ia mendapat nilai 375 (92-88-95-100).
Hasil tersebut menempatkan Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba menduduki posisi ke-37 alias terakhir pada nomor 50m rifle 3 positions putri.
Sementara itu, Yulia Zykova (ROC) tampil sebagai yang terbaik dalam babak kualifikasi dengan nilai total 1182-78x.
Poin itu didapat dengan rincian 394 untuk posisi kneeling, 399 untuk prone, dan 389 dari posisi standing.
Selain Yulia Zykova, tiket ke final juga didapat Sagen Maddalena (Amerika Serikat), Jolyn Beer (Jerman), Yulia Karimoba (ROC), dan Andrea Arsovic (Serbia).
Tiket ke babak final juga didapat Nina Christen (Swiss), Ziva Dvorsak (Slovenia), dan Jeanette Hegg Duestad (Norwegia).
Kedelapan penembak itu bakal tampil pada babak final 50m rigle 3 positions putri yang akan digelar hari ini mulai pukul 14.00 WIB.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di: