- Skuad Indonesia mengawali perjuangan di India Open 2023 dengan hasil positif.
- Pasangan ganda campuran, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati berhasil memetik kemenangan di laga perdana.
- Mereka mengalahkan pasangan Taiwan, Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang dengan skor 21-14, 17-21, 21-18.
SKOR.id - Hasil positif diraih wakil Indonesia di hari pertama India Open 2023, Selasa (17/1/2023).
Berlaga di K. D. Jadhav Indoor Hall, New Delhi, pasangan ganda campuran, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati berhasil memetik kemenangan.
Menghadapi wakil Taiwan, Yang Po Hsuan/Hu Ling Fang, Rehan/Lisa unggul dengan skor 21-14, 17-21, 21-18.
Selanjutnya, mereka akan menghadapi pemenang dari laga Zheng Si Wei/Huang Ya QIong kontra Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.
Jalannya pertandingan
Rehan/Lisa berhasil mengatasi tekanan sebagai wakil Indonesia pertama yang berlaga di hari pertama India Open 2023 di gim pertama.
Mereka sukses menutup gim pembuka dengan skor meyakinkan, 21-14, dengan hanya tertinggal satu kali sepanjang gim.
Situasi berbalik di gim kedua. Keberhasilan Yang/Hu memetik tujuh angka beruntun dii awal gim membuat mereka memegang kendali permainan.
Tak mau melewatkan momentum, mereka pun terus melaju meninggalkan Rehan/Lisa dan menutup gim kedua dengan skor 21-17.
View this post on Instagram
Pertandingan pun berlanjut ke gim penentuan. Di sini, Rehan/Lisa lagi-lagi menunjukkan kualitasnya sebagai rising star ganda campuran Tanah Air.
Lima angka beruntun yang berhasil mereka rebut membuat Indonesia sementara memimpin 5-1.
Keunggulan mereka berlanjut hingga interval. Rehan/Lisa unggul 11-8, sekaligus mendekatkan mereka dengan kemenangan.
Namun, Yang/Hu belum menyerah. Mereka berhasil menyamakan kedudukan menjadi 12-12 dan menghidupkan asa untuk lolos ke babak kedua.
Rehan/Lisa tak tinggal diam. Dengan sigap, mereka menambah angka hingga unggul 19-13. Kemenangan pun di depan mata.
Akhirnya, setelah berjibaku selama 50 menit, Rehan/Lisa berhasil mengunci tiket ke babak kedua. Mereka menutup gim pamungkas dengan skor 21-18.
Berita India Open lainnya:
Jadwal India Open 2023: Indonesia Kirim 14 Wakil, Minus Ganda Putri
Juara di Malaysia, Fajar/Rian Jaga Kondisi untuk India Open 2023
Cedera di Malaysia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Mundur dari India Open 2023