- Pacific Caesar Surabaya akhirnya "pecah telur" dalam IBL Pertamax 2021.
- Selasa (23/3/2021), Pacific Caesar mengalahkan NSH Mountain Gold Timika, 59-57.
- Pertandingan IBL 2021, hari ini, menyisakan tiga.
SKOR.id - Pacific Caesar Surabaya akhirnya "pecah telur" dalam Indonesian Basketball League (IBL) Pertamax 2021.
Tampil di Robinson Cisarua Resort, Selasa (23/3/2021), Pacific Caesar Surabaya mengandaskan NSH Mountain Gold Timika, 59-57.
NSH membuka kuarter awal dengan keunggulan 7-0. Tapi, Pacific coba mengejar lewat free throw dan three points Yonathan.
Bahkan, tembakan tiga angka dari Yoseph Wijaya membuat Pacific Caesar unggul 8-7 atas tim asuhan Antonius Ferry Rinaldo itu.
Pertemuan kedua tim berjalan sengit karena NSH maupun Pacific Caesar saling mengejar angka. Kuarter pertama pun ditutup NSH dengan 19-14.
Selisih angka dalam pertandingan ini pun tak pernah terlampau jauh. Tak jarang, sama kuat seperti di akhir kuarter kedua, yakni 33-33.
Sebagai informasi, Pacific Caesar memang sangat membutuhkan kemenangan di Robinson Cisarua Resort demi memperbaiki klasemen.
Pasalnya, dari delapan pertandingan, tim asuhan R Aries Herman itu baru memenangi satu dan itu saat menghadapi NSH, hari ini.
Untuk sementara, Pacific Caesar Surabaya berada di posisi kelima klasemen Divisi Merah dengan nilai sembilan.
Pun demikian NSH yang berada di Divisi Putih. Ebrahim Lopez Enguio dan kawan-kawan juga baru satu kali mengemas kemenangan.
Berikut jadwal IBL 2021, Selasa (23/3/2021):
11.00 WIB
NSH Mountain Gold Timika vs Pasific Caesar Surabaya
14.00 WIB
Prawira Bandung vs Satya Wacana Saints Salatiga
17.00 WIB
Louvre Dewa United Surabaya vs Amartha Hangtuah
20.00 WIB
Satria Muda Pertama Jakarta vs Pelita Jaya Bakrie Jakarta
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita IBL Lainnya:
Hasil IBL 2021: Bangkit usai Turun Minum, Indonesia Patriots Bekuk Bima Perkasa Jogja
Hasil IBL 2021: Tampil Dominan, Satria Muda Sukses Libas Pacific Caesar