- Mental pemain Amartha Hangtuah Jakarta tengah menurun seusai kalah dari Louvre Dewa United, 74-81, pada lanjutan IBL 2021.
- Hinnga seri kedua IBL 2021 berakhir, Amartha Hangtuah Jakarta baru berhasil meraih satu kemenangan dari delapan laga yang sudah dilakoni.
- Asisten pelatih Amartha Hangtuah, Harry Prayogo, mengaku akan membenahi masalah shooting selection anak asuhnya.
SKOR.id - Mental pemain Amartha Hangtuah Jakarta diyakini tengah menurun setelah tampil jeblok pada dua seri pertama Indonesian Basketball League (IBL) 2021.
Terbaru, Selasa (23/3/2021), Amartha Hangtuah harus takluk di tangan Louvre Dewa United Surabaya dengan skor akhir 74-81.
Ini merupakan kekalahan ketujuh bagi skuad biru ungu dari total delapan pertandingan yang sudah dijalani.
Asisten pelatih Amartha Hangtuah, Harry Prayogo, mengakui bahwa kini mental anak asuhnya sedang kurang baik.
“Saya mengakui situasi mental tim kami tidak baik-baik saja. Kami berharap bisa memenangkan beberapa pertandingan pada seri kedua, tetapi ternyata gagal,” kata Harry.
“Selanjutnya, kami akan bermain nothing to lose. Terpenting, bermain sebaik mungkin dan tidak memikirkan kalah atau menang. Menang besyukur kalah pun tidak masalah.”
Pria yang akrab disapa Ai ini sejatinya tidak mempermasalahkan soal minimnya akurasi tembakan tiga angka yang dilepaskan Kelly Purwanto dan kawan-kawan.
Walaupun pada laga kontra Louvre tadi skuad Hangtuah hanya mampu melesakkan tujuh tripoin dari total 23 kesempatan (sekitar 30 persen).
“Persentase tembakan tiga angka kami termasuk bagus dibandingkan tim-tim lain selama di bubble ini. Yang kurang dari kami adalah masalah shooting selection,” kata Ai.
Menilik statistik pertandingan kontra Louvre tadi, shooting selection pemain Amartha memang kurang efektif.
Hal itu bisa tercermin dari persentase field goal mereka. Dari total 72 tembakan yang dilepaskan, hanya 27 di antaranya yang masuk ke dalam ring.
Selain itu, yang perlu Amartha Hangtuah sebelum memasuki seri ketiga adalah membenahi tembakan di area perimeter.
”Akurasi tembakan perimeter kami harus bagus dan ditambah latihannya,” kata Ai memungkasi.
Amartha Hangtuah bakal mengawali perjalanan pada seri ketiga IBL 2021 dengan menghadapi Indonesia Patriots pada Sabtu (27/3/2021).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita IBL Lainnya:
Hasil IBL 2021: Adu Serangan, Louvre Dewa United Tundukkan Amartha Hangtuah
Mengalami Cedera Tangan, Sandy Febiansyakh Tinggalkan IBL Bubble