- Jonatan Christie melakoni partai ketiga final Thomas Cup 2022 pada Minggu (15/5/2022).
- Tunggal putra kedua Indonesia itu kalah 15-21, 21-23 dan Indonesia harus puas sebagai runner-up Thomas Cup 2022.
- Di sisi lain, India akhirnya mencicipi trofi Thomas Cup pertama mereka.
SKOR.id - Indonesia gagal mempertahankan trofi Thomas Cup setelah kalah 0-3 dari India di final hari Minggu (15/5/2022).
Jonatan Christie harus melakoni laga berat karena tampil di partai ketiga ketika Indonesia tertinggal 0-2 dari India.
Di partai pertama, Anthony Sinisuka Ginting kalah dari Lakhsya Sen disusul kekalahan Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo dari Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Jonatan sebagai tunggal putra kedua Indonesia kembali harus menelan kekalahan setelah kalah 15-21, 23-21 dari Kidambi Srikanth dalam tempo 48 menit di Impact Arena, Bangkok.
Hasil tersebut menjadikan Indonesia kalah 0-3 dari India dan harus puas sebagai runner-up Thomas Cup 2022.
Dominasi Kidambi atas Jonatan telah terlihat sejak gim pertama yang mana ia unggul 8-2.
Jonatan sempat menyamakan kedudukan menjadi 8-8 dan 9-9 sebelum kembali tertinggal 11-15.
Permainan rapi dan cerdik dari Kidambi membuatnya kembali dominan atas Jonatan dan menutup gim pertama dengan 21-15.
Di gim kedua, Jonatan mencoba untuk memberikan perlawanan dengan mengubah kedudukan dari 10-13 menjadi 16-13.
Sayangnya keunggulan tersebut sempat disamakan oleh Kidambi di poin krusial 18-18 dan 19-19.
Pertarungan ketat di penghujung gim kedua akhirnya dimenangkan oleh Kidambi dengan skor 23-21.
Hasil tersebut sekaligus menjadikan India menjadi juara Thomas Cup 2022 untuk kali pertama dalam sejarah bulu tangkis mereka.
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Hasil Final Thomas Cup 2022: Tumbang, Anthony Sinisuka Ginting Urung Sumbang Poin
Hasil Final Thomas Cup 2022: India Gandakan Keunggulan usai Tundukkan Ahsan/Kevin