- Para juara bertahan Thomas dan Uber Cup harus legawa finis runner up di edisi 2022.
- Cina kalah 2-3 dari Korea Selatan di partai final Uber Cup 2022 yang digelar Sabtu (14/5/2022).
- Sehari berselang, Minggu (15/5/2022), giliran Indonesia kalah 0-3 dari India di final Thomas Cup 2022.
SKOR.id - Para juara bertahan Thomas & Uber Cup belum berhasil melanjutkan dominasi mereka di edisi 2022.
Thomas & Uber Cup 2022 digelar di Bangkok, Thailand pada 8-15 Mei dengan peserta 16 tim, baik di kategori putra maupun putri.
Indonesia dan Cina tampil dengan status juara bertahan setelah memenangi Thomas & Uber Cup 2020 yang berlangsung di Aarhus, Denmark, tahun lalu.
Sayangnya, kedua negara tersebut gagal mempertahankan supremasi mereka sebagai tim bulu tangkis putra dan putri terbaik dunia di Negeri Gajah Putih.
View this post on Instagram
Cina harus puas finis sebagai runner up Uber Cup 2022 setelah kalah 2-3 dari Korea Selatan dalam laga final yang digelar Sabtu (14/5/2022).
Dua poin Negeri Tirai Bambu didapatkan melalui Chen Yu Fei dan He Bing Jiao yang turun di nomor tunggal putri.
Sementara poin kemenangan Korea Selatan datang dari duo ganda putri Lee So-hee/Shin Seung-chan dan Kong Hee-yong/Kim Hye-jeong.
Kemenangan juga dipersembahkan Sim Yu-jin di partai kelima yang sekaligus membuat tim putri Korea Selatan juara Uber Cup 2022.
Ini merupakan kemenangan kedua Korea Selatan di ajang Uber Cup setelah penampilan apiknya di edisi 2010.
Sementara itu, posisi runner up juga menjadi milik Indonesia selaku juara bertahan Thomas Cup.
Anthony Sinisuka Ginting dan kawan-kawan harus mengakui keunggulan tim India di final Thomas Cup 2022 yang digelar Minggu (15/5/2022).
Sang juara bertahan kalah 0-3 setelah Anthony Sinisuka Ginting, Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan Jonatan Christie gagal mengatasi lawan masing-masing.
Secara berurutan, mereka kalah dari Lakshya Sen, Satwisairaj Rankireddy/Chirag Shetty, dan Kidambi Srikanth.
Dengan demikian, India berhasil jadi juara Thomas Cup 2022 yang juga merupakan pengalaman pertama mereka memenangi trofi ini.
India pun tercatat sebagai negara keenam yang pernah mencicipi gelar juara Thomas Cup setelah Indonesia, Cina, Malaysia, Jepang, dan Denmark.
Berita Thomas dan Uber Cup 2022 Lainnya:
Hasil Final Uber Cup 2022: Menang Dramatis 3-2, Korea Selatan Akhiri Penantian 12 Tahun
Rekap Hasil Final Thomas 2022: Bikin Indonesia Kalah, India Cetak Sejarah