- Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dan Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard akan saling berhadapan di final ganda putri BWF World Tour Finals 2022.
- Chen Qing Chen/Jia Yi Fan lebih dulu mengamankan tiket final usai menang 21-19, 21-13 atas Zhang Shu Xian/Zheng Yu.
- Sedangkan Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard melaju ke partai puncak usai menang 22-20, 21-15 atas Jeong Na-eun/Kim Hye-jong.
SKOR.id - Duel nomor ganda putri jadi pembuka rangkaian laga semifinal BWF World Tour Finals 2022 yang berlangsung di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand pada Sabtu (10/12/2022).
Derbi Cina yang mempertemukan Zhang Shu Xian/Zheng Yu kontra Chen Qing Chen/Jia Yi Fan jadi duel pertama yang dihelat pada hari ini.
Zhang Shu Xian/Zheng Yu yang datang dengan predikat ganda putri unggulan kedua BWF World Tour Finals 2022 sejatinya sempat memberi perlawanan alot.
Akan tetapi, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan sebagai ganda putri nomor satu dunia seolah ingin membuktikan diri ke khalayak siapa yang lebih pantas melaju ke final.
Setelah bersaing ketat hingga interval gim pertama, Qing Chen/Yi Fan praktis tak terbendung lagi dan selalu memimpin perolehan angka hingga akhirnya menang 21-19, 21-13.
HSBC BWF World Tour Finals 2022
WD - Semi final
????????Qing Chen CHEN????
21 21 ????????Yi Fan JIA????
19 13 ????????Shu Xian ZHANG
????????Yu ZHENG
???? in 39 minutes
https://t.co/qDvauaoWs6— BWFScore (@BWFScore) December 10, 2022
Setelah itu, kemenangan straight game juga berhasil dibukukan oleh Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (Thailand) untuk melaju ke partai puncak.
Menghadapi Jeong Na-eun/Kim Hye-jong (Korea Selatan) yang berstatus unggulan pertama, tak membuat Aimsaard bersaudari merasa gentar.
Duel pun berlangsung alot dengan tempo pertandingan yang relatif cepat. Namun, Aimsaard bersaudari berhasil menciptakan momentum kemenangan selepas interval gim kedua.
Sempat tertinggal 10-12, ganda putri peringkat 13 dunia itu membalik keadaan dengan meraih enam angka beruntun sehingga membuat mereka mampu mengendalikan sisa laga.
Setelah berjuang selama 43 menit, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard sukses menyudahi pertandingan dengan skor 22-20, 21-15 dan berhak melaju ke final.
Menembus partai puncak pada penampilan perdana di BWF World Tour Finals tentu jadi catatan tersendiri bagi Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard.
Pada partai final besok, mereka bakal dihadapkan dengan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan yang tercatat sudah dua kali menjuarai turnamen bulu tangkis dengan format finals.
Berita Lainnya dari BWF World Tour Finals 2022:
Jadwal BWF World Tour Finals 2022: 5 Wakil Indonesia Berjuang di Semifinal
Link Live Streaming BWF World Tour Finals 2022: 'Perang Saudara' Tunggal Putra Indonesia