- Greysia Polii/Apriyani Rahayu sukses meraih emas Olimpiade 2020 Tokyo.
- Ini membuat Indonesia mampu meraih emas di semua sektor sepanjang sejarah bulu tangkis Olimpiade.
- Indonesia menjadi negara kedua setelah Cina yang sukses meraih pencapaian ini.
SKOR.id - Keberhasilan Greysia Polii/Apriyani Rahayu meraih emas ganda putri Olimpiade 2020 Tokyo membuat distribusi emas Indonesia di cabang olahraga bulu tangkis Olimpiade lengkap.
Ya, Merah-Putih sudah mendapatkan emas dari semua sektor bulu tangkis.
Sebelum Olimpiade Tokyo 2020, memang hanya ganda putri yang belum pernah menyumbangkan emas untuk Indonesia.
Jangankan emas, sejak bulu tangkis dipertandingkan pada Olimpiade 1992 Barcelona, pasangan ganda putri Indonesia bahkan tak ada yang mampu sekadar menembus semifinal.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Pada Olimpiade 2016 Rio de Janeiro, peluang wakil Indonesia saat itu, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari mendapatkan emas sebenarnya cukup besar.
Mereka lolos ke perempat final sebagai juara Grup C tanpa mengalami satu pun kekalahan.
Sayangnya, penampilan Greysia/Nitya di perempat final antiklimaks. Mereka tak berdaya menghadapi pasangan Cina, Tang Yuanting/Yu Yang dan kalah, 11-21, 14-21.
Adapun, ganda campuran menjadi sektor yang pecah telur di 2016 setelah Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir mampu meraih emas.
Perjalanan Indonesia meraih emas bulu tangkis Olimpiade sudah dimulai sejak cabang ini kali pertama dipertandingkan pada Olimpiade 1992 Barcelona.
Saat itu, tunggal putri, Susy Susanti dan tunggal putra, Alan Budikusuma sama-sama mendapatkan emas.
Setelah itu, ganda putra meraih emas pertamanya pada Olimpiade 1996 Atlanta melalui Ricky Soebagdja/Rexy Mainaky.
Sejauh ini, Indonesia juga jadi negara tersukses di ganda putra dengan 3 emas, 1 perak, dan 2 perunggu.
Yang jelas, hanya Indonesia dan Cina yang mampu meraih emas di semua sektor bulu tangkis, sejak cabor tersebut dipertandingkan di Olimpiade.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
Akan ada empat atlet Indonesia yang berlaga di Olimpiade Tokyo 2020 pada hari Senin, (2/8/2021). https://t.co/f9tKbHHMkL— SKOR.id (@skorindonesia) August 1, 2021
Baca Juga Berita Olimpiade Lainnya:
Apriyani Rahayu, Peraih Medali Emas Termuda di Cabor Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020
Koleksi Emas Greysia Polii Lengkap: Dari Kejurnas hingga Olimpiade