SKOR.id – Para pembalap Formula 1 memiliki cara pandang masing-masing soal musik. Selera musik mereka pun berbeda satu sama lain. Salah satu yang menarik dicermati adalah selera musik dan lagu-lagu favorit George Russell, baik menjelang balapan maupun di luar trek.
Pembalap Mercedes-AMG Petronas Formula 1 Team itu menyukai musik eklektik campuran dari hip hop, grime, serta R&B dan pop. Sebut saja lagu Power dari Kanye West, Started From the Bottom dari Drake, hingga Let Me Entertain You dari Robbie Williams.
Russell menempatkan lagu-lagu dan musisi-musisi itu di trek di atas penyanyi-penyanyi Stormzy, Ed Sheeran, dan Eminem.
George Russell mengaku, album musik pertama yang dibelinya adalah Recovery dari Eminem. Saat diminta situs Formula1.com untuk menyebut siapa penyanyi (masih hidup maupun sudah wafat) yang ingin ia saksikan penampilannya secara langsung, Russell menjawab dengan cepat: Freddie Mercury, Michael Jackson, dan Robbie Williams.
“Melalui YouTube, saya menyaksikan banyak video Freddie Mercury saat tampil langsung, utamanya saat ia berteriak ‘ayyyy ohhh’. Rasanya seperti ada sengatan listrik dan atmosfer pasti akan menjadi sesuatu sekali,” kata pembalap asal Inggris berusia 25 tahun itu.
Russell juga mengaku agak menyukai musik-musik hip hop lama. Russell juga menyebut bila dirinya memiliki sejumlah lagu yang biasa mendampinginya saat berlatih di luar trek.
“Mungkin rap yang agak lambat. Drake memiliki banyak lagi-lagu model ini. Itulah yang saya sering dengarkan saat berlatih.
Jika memiliki lagu-lagu untuk menemani berlatih di gym atau lingkungan rumah, lantas lagu-lagu seperti apa yang didengarkan George Russell sebelum balapan?
“Pra-balapan, saya sebenarnya suka mendengarkan sedikit lagu-lagu dari Rihanna dan Jay-Z. Agak acak memang. Namun, itu memungkinkan saya untuk fokus, apa pun alasannya,” ucap George Russell.
Setiap pembalap pasti ingin merayakan jika mampu sukses pada sebuah akhir pekan balapan. Uniknya, Russell lebih berpikir ke depan.
“Di musim apa pun, katakanlah selama karier junior saya, ketika kami menang, hati kecil Anda pasti baru ingin perayaannya digelar pada akhir musim karena kejuaraan adalah tujuannya. Salah satu yang terlintas dalam ingatan setelah memenangi kejuaraan adalah All I Do Is Win dari DJ Khaled,” ucap Russell.
Saat ini, George Russell terlihat menyukai agu Confessions, Pt. II dari Usher, Ela E do Tipo (feat Drake) dari MC Kevin O’Chris, Run This Town (feat. Kanye West & Rihanna) dari Jay-Z, Kanye West, Rihanna, Juliet & Romeo dari Martin Solveig, Rosy Woods, serta Nice For What dari Drake.
Kelima lagu itulah yang kini berada di lima besar daftar lagu George Russell di platform Apple Music.