SKOR.id - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, mengomentari kegagalan timnya di Liga Champions.
Pelatih asal Belanda ini menegaskan bahwa timnya bermain bagus di laga lawan Bayern Munchen, yang merupakan pertandingan terakhir fase grup Liga Champions 2023-2024, Rabu (13/12/2023) dini hari WIB.
"Kami tidak kalah hari ini, itu jelas sekali. Kami tampil dengan performa yang bagus tapi kami juga melakukan kesalahan. Beberapa kesalahan individual. Hingga pada akhirnya, hasilnya tidak cukup bagi kami," kata Erik ten Hag setelah laga berakhir.
Dalam laga di Stadion Old Trafford tersebut, Manchester United kalah 0-1 dari Bayern Munchen.
Satu-satunya gol yang mengoyak gawang Manchester United diciptakan gelandang Bayern Munchen, Kingslay Coman.
Dengan hasil tersebut, Manchester United pun gagal melangkah ke fase 16 besar karena hanya memiliki empat poin.
Bahkan, Tim Setan Merah juga tidak dapat tampil di ajang Liga Europa karena ada di posisi terbawah klasemen Grup A.
"Hari ini, performa kami sangat bagus. Kami tidak pantas mengalami kekalahan ini, tapi kami kalah," kata Erik ten Hag lagi.
Di antara kesalahan individu yang terjadi adalah penjaga gawang Manchester United, Andre Onana, yang dinilai tidak memberikan reaksi yang tepat ketika gawang timnya terancam saat Kingsley Coman dapat kesempatan yang akhirnya menjadi gol.
Andre Onana kembali mendapatkan kritik setelah pertandingan tersebut. Apalagi, faktanya bahwa dari 6 laga fase grup Liga Champions ini, gawang Manchester United kemasukan 15 gol.
Itu merupakan rekor terburuk dalam sejarah Manchester United di ajang ini dalam fase tersebut.
Erik ten Hag menyatakan bahwa sebagai pelatih dia kecewa karena gagal membawa Manchester United melangkah lebih jauh.
"Tapi tidak ada penyesalan. Kami memang tidak bisa melangkah lebih jauh, tapi kami harus menerima kenyataan itu. Kami harus mengambil pelajaran dari kegagalan ini," kata Erik ten Hag lagi.
Dari kegagalan ini pula, Erik ten Hag, menyatakan bahwa timnya kini fokus ke Liga Inggris. Mereka harus meraih hasil yang lebih baik di Liga Inggris 2023-2024 ini sehingga dapat meraih posisi empat besar dan tampil lagi di Liga Champions, musim depan.
"Kami harus memperlihatkan performa yang bagus di Liga Inggris. Kami ingin kembali bermain di Liga Champions," kata Erik ten Hag.
Tantangan Manchester United akan terjadi di akhir pekan ini ketika mereka menghadapi rival abadi, Liverpool.
"Banyak pertandingan yang masih harus kami mainkan. Kini kami akan fokus ke Liga Inggris," dia menegaskan.