- Francesco "Pecco" Bagnaia jadi pembalap binaan VR46 Racing Academy pertama yang memenangi kelas MotoGP Italia.
- Torehan semakin spesial karena sebagai pembalap Italia, dia memenanginya bersama pabrikan asal Italia.
- Francesco Bagnaia mendapat dukungan dari para suporter Valentino Rossi.
SKOR.id - Francesco "Pecco" Bagnaia berhasil memenangi MotoGP Italia 2022 di Sirkuit Mugello, Minggu (29/5/2022).
Momen ini terasa spesial karena menjadi kemenangan perdana Pecco di Sirkuit Mugello, Italia, yang juga negara asalnya.
Selain itu, dirinya memenangi MotoGP Italia 2022 bersama pabrikan yang sangat identik dengan Negeri Pisa, Ducati.
Catatan menarik lainnya, Pecco jadi murid pertama VR46 Racing Academy yang naik podium teratas MotoGP di Italia.
Bahkan, setelah melakukan selebrasi di lintasan, Pecco langsung menuju ke area penonton di Sirkuit Mugello.
Tak sedikit pula yang membawa atau mengenakan atribut Valentino Rossi, legenda MotoGP asal Italia tersebut.
Sebagai informasi, MotoGP mempensiunkan nomor 46 milik Valentino Rossi di sela-sela rangkaian MotoGP Italia 2022.
Pemilihan momen MotoGP Italia pun bukan tanpa dasar karena The Doctor pernah merajai Sirkuit Mugello.
Valentino Rossi, tujuh kali berturut-turut memenangi GP Italia di Sirkuit Mugello, tepatnya pada 2002 hingga 2008.
Sayang, Valentino Rossi tak memenanginya bersama Ducati, melainkan saat berseragam Honda dan Yamaha.
Jadi, boleh dibilang, torehan Pecco di Sirkuit Mugello lebih spesial karena mendapatkannya bersama Ducati.
Francesco Bagnaia adalah pembalap ketiga dari Negeri Pisa yang bisa memenangi MotoGP Italia bersama motor Italia.
Andrea Dovizioso menjadi yang pertama melakukannya pada MotoGP 2017. Lalu, Danilo Petrucci pada MotoGP Italia 2019.
Berita MotoGP lainnya:
Dinobatkan Jadi Legenda MotoGP, Max Biaggi Klaim Punya Penerus
Jalani Operasi Keempat, Marc Marquez Tak Tahu Kapan Kembali ke MotoGP 2022