SKOR.id - Hasil positif didapatkan Mario Suryo Aji dalam sesi balapan Moto3 GP Americas 2023 yang digelar Minggu (16/4/2023) waktu setempat.
Start dari peringkat ke-25, Mario Suryo Aji mampu tampil kompetitif hingga akhirnya finis ke-12 dan berhak mendapat empat poin.
Sejak pertama kali mentas di Moto3 pada musim 2021, ini jadi kali ketiga Mario Suryo Aji finis di zona poin (15 besar).
Poin pertama Mario didapat saat finis ke-14 di GP Indonesia 2022. Kala itu, ia start ketiga memanfaatkan lintasan basah Sirkuit Mandalika dalam sesi kualifikasi.
Akan tetapi, pembalap muda asal Madiun itu seolah tak berkutik menghadapi persaingan dalam sesi balapan yang berlangsung dalam kondisi lintasan kering.
Sedangkan pada GP Italia 2022 yang berlangsung di Sirkuit Mugello, Mario mampu finis di peringkat ke-13. Selebihnya, rider Honda Team Asia itu kesulitan bersaing.
Wajar jika Mario Suryo Aji tampak begitu bahagia usai kembali finis di zona poin akhir pekan lalu, terlebih hasil GP Americas 2023 jadi pencapaian terbaiknya sejauh ini.
"Ini adalah salah satu balapan terbaik dalam karier saya. Kami tak memikirkan hasil, hanya konsentrasi bertahan di rombongan, dan berjuang berada di sana hingga akhir," katanya.
"Hasil ini memberi saya motivasi besar. Saya senang tetapi tak pernah puas. Saya akan terus berburu lebih banyak poin tahun ini. Masih ada 18 seri untuk mendapatkannya."
"Saya ingin berterima kasih untuk semua orang di sekeliling saya yang terus mendukung. Akhir pekan yang bagus telah berakhir, ini saatnya untuk bersenang-senang tetapi kami harus segera memikirkan Jerez (seri keempat)," ujarnya.
Hasil positif Mario Suryo Aji di GP Americas 2023 pun mendapat apresiasi dari manajer Honda Team Asia, Hiroshi Aoyama.
"Balapannya hanya berlangsung 14 lap tetapi kami merasa sangat panjang! Pertarungannya sangat sulit dan Mario mampu finis ke-12 dari posisi start ke-25!" ujar Hiroshi Aoyama.
"Kami senang dan bangga atas pencapaiannya. Hari ini Mario melakukan tugasnya dengan baik dan saya ingin berterima kasih untuk stafnya yang sudah bekerja keras."