SKOR.id - Film aksi Road House yang pernah dirilis pada 1989 dibuat lagi remake-nya dan proses syuting-nya pun dikabarkan telah rampung pada November 2022.
Salah satu yang mencuri perhatian dari film yang mengangkat unsur olahraga Ultimate Fighting Championship (UFC) itu adalah aktor Jake Gyllenhaal.
Ada beberapa potongan video dari film tersebut yang memperlihatkan Jake Gyllenhaal bakal berperan sebagai atlet UFC, yang membuatnya harus membentuk tubuh agar berotot. Dan, ototnya itu yang mencuri perhatian dan dipuji netizen.
Bahkan, lantaran penampilannya yang viral itu, aktor berusia 42 tahun tersebut mendapatkan julukan ‘Jacked Gyllenhaal’.
“Itu nama panggilan yang luar biasa. Ini merupakan pengalaman yang luar biasa dan [luar biasa] bekerja dengan petarung sungguhan, bekerja dengan UFC, menata ulang (film) klasik. Ada banyak [pekerjaan] fisik,” kata Jake Gyllenhaal, dalam wawancara dengan Entertainment Tonight.
Film remake Road House yang disutradarai oleh Doug Liman, bakal bercerita tentang kehidupan mantan petarung UFC yang bekerja di Florida Keys.
Selain Gyllenhaal, film ini juga menyertakan eks atlet UFC, Connor McGregor. Seperti diketahui, petarung asal Irlandia itu pernah menjadi juara kelas bulu dan dua kali juara kelas ringan UFC. Dia adalah petarung pertama UFC yang memegang juara UFC di dua kelas berat secara bersamaan.
Pelakon lainnya yang ikut serta adalah Daniela Melchior, Billy Magnussen, Lukas Gage, Beau Knapp, dan Jay Hieron (mantan petarung UFC). Namun tidak banyak informasi seputar peran mereka dalam film ini.
Diharapkan, ada jalan cerita yang berbeda dari film ini dibandingkan versi pertama yang dirilis pada 1989. Dari bocoran yang ada, Gyllenhaal dikabarkan bakal berperan sebagai Elwood Dalton. Namun belum diketahui, apakah karakter tersebut ada keterkaitan dengan James Dalton (yang diperankan oleh Patrick Swayze pada Road House tahun 1989) atau tidak pada versi teranyar ini.
Ini juga bukan pertama kalinya bagi Jake Gyllenhaal bermain dalam film aksi yang berkaitan dengan unsur olahraga.
Sebelumnya, dia juga pernah berperan sebagai petinju dalam film Southpaw yang rilis pada 2015 lalu.