- F1 GP Austria tuntas digelar pada Minggu (10/7/2022) kemarin.
- Sederet fakta menarik mengiringi kemenangan Charles Leclerc di Sirkuit Red Bull Ring.
- Berikut empat fakta GP Austria yang berhasil dihimpun redaksi Skor.id.
SKOR.id - Seri balapan ke-11 F1 2022, GP Austria, telah rampung digelar pada Minggu (10/7/2022) malam WIB.
Hasilnya, pembalap Ferrari, Charles Leclerc, keluar sebagai pemenang usai memenangi duel dengan Max Verstappen.
Deretan fakta menarik mengiringi kemenangan Leclerc di Red Bull Ring, yang jadi kemenangan perdananya setelah GP Australia 2022.
Berikut beberapa hal yang layak dicatat dari penyelenggaraan GP Austria 2022, yang dihimpun redaksi Skor.id dari berbagai sumber:
Kemenangan perdana Ferrari di Red Bull Ring
Lihat postingan ini di Instagram
Sejak digelar pertama kali pada 19870, GP Austria digelar di tiga sirkuit, yakni Osterreichring, A1-Ring, dan Red Bull Ring.
Nama yang disebut terakhir menggelar balapan F1 sejak 2014 silam. Sejak itu, Ferrari belum pernah sekali pun membukukan kemenangan.
Dengan demikian, kemenangan di GP Austria 2022 menjadi kemenangan perdana Ferrari di Red Bull Ring.
Ini juga merupakan kemenangan pertama Ferrari di Austria sejak 2003 silam, yang dipersembahkan oleh sang legenda, Michael Schumacher.
Lewis Hamilton resmi memasuki masa terkelam dalam kariernya
Hamilton merupakan pembalap dengan jumlah kemenangan terbanyak dalam sejarah F1, yakni 103 kali.
Oleh karenanya, rasanya aneh jika sang pembalap mengalami "puasa kemenangan", apalagi sampai 12 kali.
Namun, itulah yang terjadi pada GP Austria. Kegagalan memenangi balapan membuat Hamilton kini menjalani satu lusin balapan tanpa podium utama.
Sebelumnya, rekor "puasa kemenangan" terbanyak Hamilton adalah sepuluh seri, yang dialaminya pada F1 2009.
Charles Leclerc memenangi duel versus Max Verstappen untuk kali pertama, musim ini
Tak dapat dimungkiri, Charles Leclerc dan Max Verstappen adalah dua kandidat terkuat juara F1 2022.
Keduanya telah tiga kali finis 1-2 pada musim ini, yakni pada GP Arab Saudi, GP Miami, dan GP Austria.
Leclerc sendiri baru bisa finis di depan Verstappen pada GP Austria kemarin, setelah tiga kali melakukan overtake cemerlang.
Hasil ini sekaligus menjadi sinyal kebangkitan Ferrari, yang untuk pertama kalinya memenangi dua balapan beruntun musim ini.
Lewis Hamilton jadi satu-satunya pembalap yang selalu finis, musim ini
Lihat postingan ini di Instagram
Meski mencatat hasil buruk, Hamilton juga membukukan catatan positif di Red Bull Ring.
Tujuh kali juara dunia tersebut makin menegaskan statusnya sebagai pembalap paling konsisten musim ini dengan selalu finis di tiap balapan.
Hamilton bahkan baru sekali pulang dengan tangan kosong, yakni pada GP Emilia Romagna. Kala itu, ia finis di posisi 13.
Berita Formula 1 lainnya:
Kekecewaan Carlos Sainz Jr Usai Ketiban Apes di F1 GP Austria 2022
Hasil F1 GP Austria 2022: Charles Leclerc Juara, Asapi Verstappen dan Hamilton