SKOR.id – Petenis putri nomor satu dunia Iga Swiatek sukses mempertahankan gelar di turnamen Grand Slam French Open 2023.
Swiatek memastikan diri sebagai juara dalam dua edisi beruntun setelah mengalahkan petenis non-unggulan, Karolina Muchova (Ceko) di babak final, Sabtu (10/6/2023).
Bertarung sengit selama tiga set, Iga Swiatek akhirnya meraih kemenangan dengan skor akhir 6-2, 5-7, 6-4.
"Saya merasakan semua emosi yang berbeda saat ini. Ini sangat nyata, semuanya. Tapi pertandingannya sangat intens, banyak pasang surut. Momen-momen yang menegangkan dan bangkit kembali,” ujar Swiatek soal kemenangannya.
“Jadi saya cukup senang bahwa pada akhirnya saya bisa solid di beberapa pertandingan terakhir dan menyelesaikannya. Tapi Karolina benar-benar bermain bagus. Itu adalah tantangan besar."
Dalam pidato kemenangannya, Iga Swiatek tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada timnya serta para pendukung yang datang langsung dari Polandia, negara asalnya, untuk menyaksikannya berlaga di Roland Garros.
"Kepada tim saya, maaf telah merepotkan... Saya akan mencoba melakukan yang lebih baik. Saya tahu kami memenangkan turnamen ini, tetapi itu tidak mudah,” katanya.
“Berada dalam tur selama dua minggu, itu sulit. Terima kasih kepada saya keluarga juga; begitu banyak yang datang dari Polandia dan saya merasakan cinta.”
"Ini bukan hanya tentang penampilan, saya sangat senang berada di sini, ini adalah tempat favorit saya dalam tur,” atlet 22 tahun itu menuturkan.
Selain sukses mempertahankan gelar, kemenangan Swiatek di turnamen Grand Slam lapangan tanah liat pada kali ini juga mencatatkan pencapaian menarik lainnya, di antaranya:
1. Gelar ketiga di Roland Garros
Tahun ini menjadi ketiga kalinya Iga Swiatek mengangkat trofi di French Open 2023. Ia pertama kali juara Roland Garros pada edisi 2020 sekaligus menjadi gelar Grand Slam perdananya.
Selanjutnya, ia kembali naik podium tertinggi French Open pada edisi 2022 dan berlanjut pada tahun ini.
Hingga sekarang, Swiatek telah mengoleksi empat gelar Grand Slam, satu gelar lainnya ia raih di US Open 2022.
2. Petenis putri termuda yang juara secara beruntun dalam 31 tahun
Swiatek kini hanya kalah dua kali dalam 26 pertandingan di turnamen Grand Slam sejak menduduki peringkat satu dunia pada April tahun lalu.
Ia juga menjadi petenis putri termuda yang mengantongi trofi berturut-turut di Roland Garros sejak Monica Seles pada 1990 hingga 1992 silam. Kala itu, Seles masih berusia 17 tahun saat pertama kali menjuarai French Open.
3. Petenis putri pertama yang merebut dua gelar berturut-turut dalam 16 tahun
Kemenangan besarnya di Paris kali ini menjadikan Swiatek pemain putri pertama yang merebut dua gelar berturut-turut French Open 2023 sejak Justine Henin melakukannya pada 2006 dan 2007.
4. Petenis wanita termuda setelah Serena Williams dengan empat gelar Grand Slam
Swiatek kini juga menjadi wanita termuda yang memenangkan empat gelar utama dalam karirnya sejak Serena Williams.
Williams tercatat mengoleksi empat gelar Grand Slam pertamanya dalam rentang usia 18-21 tahun (US Open 1999, French Open 2002, Wimbledon 2002, US Open 2002).
5. Petenis ketiga yang memenangi empat laga final Grand Slam
Nama Iga Swiatek kini berdampingan dengan Monica Seles dan Naomi Osaka sebagai petenis wanita yang tak pernah gagal dalam empat final Grand Slam pertamanya.