SKOR.id – Upacara pembukaan (opening ceremony) SEA Games 2023 Kamboja di Morodok Techo National Stadium, Pnomh Penh, berlangsung meriah pada Jumat (5/5/2023) malam.
Seremoni ini menandai resmi dibukanya SEA Games 2023. Ajang multiolahraga terbesar di Asia Tenggara ini akan diselenggarakan dari 5-17 Mei, dengan menggelar 608 event dari 37 cabang olahraga (cabor).
Namun, beberapa cabor telah menggelar pertandingan sejak beberapa hari terakhir atau sebelum upacara pembukaan. Di antaranya adalah seperti sepak bola, bola voli, hoki serta kun bokator.
Upacara pembukaan SEA Games 2023 bergulir selama sekitar 2 jam, dari pukul 19.00 hingga 21.30 WIB. Rangkaian acara meliputi hitung mundur (count down), parade bendera negara peserta, pertunjukkan dari sejumlah performer dan defile seluruh kontingen.
Skor.id telah menghimpun sejumlah fakta menarik mengenai upacara pembukaan SEA Games edisi ke-32 serta momen yang terjadi di Morodok Techo National Stadium, 5 Mei 2023.
1) Morodok Techo National Stadium yang menjadi lokasi memang sengaja dibangun untuk menggelar upacara pembukaan dan penutupan SEA Games 2023.
2) Morodok Techo yang berkapasitas 60 ribu kursi itu menjadi lautan manusia yang menyaksikan langsung upacara pembukaan SEA Games 2023. Mereka bahkan telah hadir sejak sesi gladiresik pada sore hari meski opening ceremony baru dimulai pukul 19.00 WIB.
3) Morodok Techo, yang dibangun sejak 2013 dan rampung pada 2021 dengan menghabiskan dana 200 juta dolar AS. Desainnya menyerupai kapal yang menunjukan hubungan akrab Kamboja dan Cina. Venue ini memang adalah buah kerja sama kedua negara.
4) Opening ceremony dibuka dengan hitung mundur (count down) yang menandai SEA Games 2023 Kamboja resmi dibuka. Setelah itu ditampilkan pertunjukkan layaknya teater, menggambarkan sejarah, budaya dan keindahan Kamboja dari masa ke masa.
5) Sempat ada momen di mana bendera Indonesia terpasang terbalik. Hal itu terjadi saat penyanyi lokal Kamboja tampil diiringi penari yang membawa bendera 11 negara peserta dalam pre-show atau gladiresik.
6) 45 perwakilan kontingen Merah Putih ambil bagian dalam defile atau parade negara peserta, terdiri dari 25 atlet dan ofisial serta 15 dari tim CdM dan NOC Indonesia. Sebagai pembawa bendera (flagbearer) yakni perenang putri Flairene Candrea Wonomiharjo.
7) Upacara pembukaan SEA Games 2023 ditutup dengan penyalaan obor raksasa Modorok Techo National Stadium. Sejumlah atlet dan mantan atlet terbaik Kamboja gantian membawa obor mengelilingi stadion.
8) Kamboja harus menunggu 64 tahun untuk bisa menggelar upacara pembukaan SEA Games yang spektakuler. Pasalnya, edisi ke-32 tahun ini adalah kali pertama mereka jadi tuan rumah.